18 wali nagari jadi Paralegal Justice di Kanwil Kemenkumham Sumbar
Senin, 21 Agustus 2023 18:08
908 Views
ANTARA - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Provinsi Sumatera Barat menggandeng tokoh masyarakat menjadi Paralegal Justice atau mediator untuk menyelesaikan masalah sengketa di daerahnya. Sebanyak 18 tokoh masyarakat seperti wali nagari atau kepala desa dan tokoh adat diberi pelatihan bidang hukum untuk menyelesaikan masalah secara mediasi, sehingga tidak perlu dilanjutkan ke ranah hukum. (Melani Friati/Denno Ramdha Asmara/Gracia Simanjuntak)