325 calon haji Bukittinggi ikuti Tes Kebugaran

id calon haji Bukittinggi ,Wakil Wali Kota Bukittinggi, Ibnu Asis

325 calon haji Bukittinggi ikuti Tes Kebugaran

Pengecekan daftar peserta tes kebugaran calon haji asal Kota Bukittinggi (Antara/Al Fatah)

​​​​​​​Bukittinggi (ANTARA) - Untuk mempersiapkan kekuatan fisik dalam beribadah, sebanyak 325 calon haji Kota Bukittinggi Sumatera Barat mengikuti tes kebugaran yang dipusatkan di Lapangan Olahraga Atas Ngarai.

Wakil Wali Kota Bukittinggi, Ibnu Asis, Sabtu (12/4) saat membuka kegiatan menegaskan pentingnya kesiapan fisik dan mental dalam menjalani seluruh rangkaian ibadah haji.

"Meski telah dilaksanakan pemeriksaan kesehatan dan dinyataka istitaah, para CJH tetap harus mengikuti rangkaian tes kebugaran ini," kata Ibnu.

Ia mengatakan atas nama Pemerintah Kota Bukittinggi mengucapkan selamat kepada para calon jemaah haji yang akan berangkat tahun ini.

"Bapak dan Ibu merupakan orang pilihan yang telah dipanggil menjadi tamu Allah. Mulai detik ini, kuatkan niat dan tekad dalam hati untuk menjalani seluruh rangkaian ibadah dengan sungguh-sungguh dan ikhlas," ujar Ibnu Asis.

Lebih lanjut, Wawako menjelaskan, tes kebugaran ini merupakan bagian dari prosedur wajib dalam proses pembinaan jemaah haji, sebagai upaya memastikan calon jemaah dalam kondisi yang prima. Ibadah haji.

Menurutnya, bukan hanya membutuhkan tubuh yang sehat, tetapi juga kebugaran jasmani serta kesiapan mental dalam menghadapi kondisi alam dan budaya yang berbeda di Tanah Suci.

"Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan pembekalan mental, yang diharapkan dapat memperkuat semangat kebersamaan serta mempererat ukhuwah antar jemaah," kata Wawako.

"Pemerintah Kota Bukittinggi terus berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh dalam setiap tahapan persiapan keberangkatan jemaah, demi terwujudnya pelaksanaan ibadah haji yang tertib, aman dan mabrur," pungkasnya