Bukittinggi (ANTARA) - Dandim 0304/Agam Letkol Arm Bayu Ardhitya Nugroho sebagai Dansatgas TMMD ke-123 Kodim Agam secara langsung ikut serta membantu pelangsiran pasir atau bahan pengecoran jalan ke lokasi kerja di Nagari Balingka, Kabupaten Agam, Rabu (12/3).
Kepedulian Dansatgas TMMD ikut serta membantu Pelangsiran pasir adalah untuk percepatan pengecoran jalan di lokasi TMMD.
Terlihat motor dinas yang digunakan Dansatgas TMMD untuk mengangkat pasir atau bahan pengecoran di jalan lokasi TMMD ke Bahan campuran semen, pasir dan air tersebut disiapkan untuk pembangunan jalan dilokasi TMMD.
Dandim sengaja turun turut bekerja langsung dalam pembuatan jalan, ia berharap pembangunan jalan TMMD ke-123 Nagari Balingka agar pengerjaan selesai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
"Menjadi pucuk pimpinan bukan lantas menjadi atasan yang terus memerintah seenaknya saja. Melainkan bisa memberi contoh untuk anggotanya," kata Dandim
Pasir yang dibawanya langsung dikumpulkan di tumpukan pasir. Bersama warga dan anggota, Dansatgas mengangkut pasir agar bisa jadi bahan adukan.
"Bukan tanpa sebab, agar proyek jalan cepat selesai hanya diberi jeda waktu sekitar 30 hari dari titik mula," katanya.
Dengan datangnya orang nomor satu di jajaran Kodim Agam itu, warga yang ikut andil juga tampak lebih semangat untuk melakukan tugas sesuai agenda.
"Kita juga siap saja angkat pasir untuk diaduk secara manual. Tidak hanya memerintah melainkan harus memberi contoh nyata. Saya siap bantu mengaduk semen, biasa dulu kayak gini saya juga prajurit ya siap saja,” tegas Dansatgas.