Simpang Empat (ANTARA) - Perusahaan kelapa sawit PT Bakrie Pasaman Plantation Sungai Aur Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat meresmikan pondok Pesantren MDTA di daerah itu serta penanaman pohon dengan mengusung tema "Bakrie Untuk Negeri".
Acara peresmian pondok MDTA dan penanaman pohon diresmikan langsung oleh General Manager PT Bakrie Sumatera Plantation Unit Sumbar Agry Adhyta Putra didampingi seluruh jajaran staff dan Persatuan Ibu Keluarga Bakrie (PIKB) PT Bakrie Pasaman Plantation.
General Manager PT Bakrie Sumatera Plantation Unit Sumbar Agry Adhyta Putra di Simpang Empat, Minggu (28/7) mengatakan peresmian MDTA dan penanaman pohon itu dilakukan pada Sabtu (27/7).
Peresmian Pondok MDTA ini diharapkan dapat meningkatkan lagi kegiatan pendidikan agama bagi anak anak karyawan yang ada di PT Bakrie Pasaman Plantation.
Selain itu jug akan menjadikan pusat pembelajaran di Pondok MDTA itu.
Lalu kegiatan penanaman pohon adalah sebagai bagian dari kelanjutan program penanaman seribu pohon di areal HGU PT Bakrie Pasaman Plantation.
Pohon yang ditanam merupakan pohon yang menghasilkan atau berproduksi. Diharapkan apabila pohon-pohon yang telah ditanam tersebut telah tumbuh dan berproduksi hasilnya dapat dinikmati bersama dengan masyarakat sekitar PT BPP.
"Kita ingin kegiatan ini memberikan kebermanfaatan yang berkelanjutan bagi masyarakat sekitarnya," katanya.
Pada kesempatan itu juga diminta keterlibatan dari Persatuan Ibu Keluarga Bakrie (PIKB) untuk dapat berperan secara aktif dalam keberlangsungan dari Pondok MDTA.
Kemudian mendorong lagi program imunisasi anak dan program pencegahan dan penanganan stunting di PT Bakrie Pasaman Plantation.***3***