Jakarta, (Antara) - Asosiasi Pedagang Valuta Asing (APVA) mengungkapkan transaksi di "money changer" atau tempat penukaran uang didominasi oleh penjualan dolar AS dalam sepekan terakhir. "Sejak seminggu yang lalu ada kenaikan volume transaksi hingga 40-50 persen, kebanyakan adalah mereka yang melepas dolar AS," kata Ketua APVA Muhamad Idrus dihubungi di Jakarta, Senin malam. Ia menyebutkan mayoritas konsumen yang melepas valuta asing adalah mereka yang memang berinvestasi di bidang itu. "Jadi kebanyakan memang berpikir inilah saat yang tepat untuk melepas dolar AS, sedangkan yang beli (dolar AS) itu jarang sekali," katanya. Meski mengaku tidak mengetahui rincian jumlah transaksi, Idrus mengatakan kenaikan transaksi sejujurnya sangatlah menguntungkan bagi pedagang valuta asing. Sebagai pelaku bisnis, ia mengaku bersyukur karena mendapat keuntungan yang lebih dibanding hari biasa. Tapi di sisi lain ia juga berharap pemerintah bisa kembali mengkondusifkan keadaan ekonomi. "Depresiasi ini kan efeknya multisektor, karena itu penguatan rupiah justru akan jauh lebih banyak memberikan keuntungan bagi masyarakat," katanya. Idrus berharap empat kebijakan yang dirumuskan pemerintah dapat memberikan dorongan bagi apresiasi rupiah. Apalagi ia menilai masyarakat kini lebih bijak menghadapi pelemahan rupiah. "Berdasarkan data yang lalu-lalu, mudah-mudahan tidak lebih dari dua minggu rupiah bisa menguat kembali. Masyarakat dulu 'kan panik, borong dolar karena khawatir, sekarang lebih bijaksana tidak seperti dulu," katanya. (*/sun)
Berita Terkait
Waspada Risiko Siber di Momen Natal dan Tahun Baru, Bank Nagari Imbau Masyarakat Tingkatkan Keamanan Transaksi Digital
Rabu, 24 Desember 2025 19:04 Wib
Transaksi pakai QRIS di bawah Rp500 ribu gratis
Jumat, 7 November 2025 6:46 Wib
Kemkomdigi blokir 23 ribu rekening transaksi perjudian daring
Selasa, 14 Oktober 2025 14:49 Wib
Mahfud Md sebut kebebasan berekspresi hal fundamental bernegara
Jumat, 26 September 2025 11:17 Wib
Lantik pejabat struktural, Menteri ATR/Kepala BPN: Layani masyarakat dengan hati, bukan transaksi
Sabtu, 13 September 2025 12:28 Wib
Seratusan pelaku UMKM Kota Padang peroleh literasi keuangan digital
Selasa, 9 September 2025 22:04 Wib
Berbelanja praktis dengan menggunakan QRIS
Minggu, 20 Juli 2025 6:38 Wib
Layanan Nagari Call 150234 Bank Nagari Tanpa Tambahan Kode Wilayah
Senin, 9 Juni 2025 12:30 Wib
