LLDIKTI Wilayah X serahkan SK Prodi baru ke pimpinan PTS secara virtual

id Berita padang, Padang terkini, berita sumbar, LLDIKTI Wilayah X

LLDIKTI Wilayah X serahkan SK Prodi baru ke pimpinan PTS secara virtual

LLDIKTI Wilayah X serahkan SK Prodi baru ke pimpinan PTS secara virtual

Padang (ANTARA) - Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X menyerahkan Surat Keputusan (SK) dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang izin pembukaan program studi baru kepada empat pimpinan PTS secara virtual.

Kepala LLDIKTI Wilayah X Prof Herri di Padang, Senin mengatakan proses pemberian izin untuk pendirian perguruan tinggi, penggabungan perguruan tinggi, dan penyelenggaraan program studi baru sekarang prosesnya dipercepat.

Akan tetapi, kata dia dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi, LLDIKTI Wilayah X sebagai perpanjangan tangan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan memperketat pengawasannya.

"Tujuannya untuk menghasilkan lulusan pendidikan tinggi yang berkualitas," ujar dia.

Ia menyampaikan itu pada saat menyerahkan SK izin penyelenggaraan Prodi baru kepada empat pimpinan PTS secara virtual.

Lebih lanjut ia juga mengucapkan selamat kepada pimpinan perguruan tinggi yang telah memperoleh SK izin pembukaan Prodi baru sebagai amanah dari pemerintah untuk menjalankan Prodi sesuai aturan.

"Ikuti setiap proses penyelenggaraan pendidikan tinggi dan teruslah meningkatkan mutu seperti yang tertuang dalam proposal saat usulan pengajuan izin program studi baru," kata dia.

Lebih lanjut ia mengatakan akreditasi program studi selain bidang ilmu kesehatan memang diperpanjang secara otomatis oleh BAN-PT.

Namun dalam penilaiannya, BAN-PT tetap akan melakukan pemantauan dan evaluasi data perguruan tinggi melalui laman Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI) berupa kualifikasi dosen serta rasio dosen dan mahasiswa.

"Jangan sampai status akreditasi program studi menjadi tidak terakreditasi akibat temuan BAN-PT atau laporan masyarakat terkait penyelenggaraan pendidikan tinggi," ujar dia.

Pada kesempatan tersebut, Sekretaris LLDIKTI Wilayah X Yandri juga mengatakan sampai sekarang di lingkungan LLDIKTI WIlayah X yang membawahi Sumbar, Riau, Jambi, dan Kepri tercatat ada 944 program studi.

Sekretaris Lembaga menyampaikan ada 4 PTS yang mendapatkan Surat Keputusan (SK) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang izin pembukaan program studi baru, yaitu:

1. Akademi Kesehatan John Paul II Pekanbaru memperoleh izin pembukaan program studi teknologi laboratorium medis program sarjana terapan.

2. Politeknik Caltex memperoleh izin pembukaan program studi teknik komputer program magister terapan.

3. Politeknik Pariwisata Batam memperoleh izin pembukaan program studi perencanaan dan pengembangan pariwisata program magister terapan.

4. Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Payung Negeri memperoleh izin pembukaan program studi kebidanan program sarjana dan program studi pendidikan profesi bidan program profesi.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Direktur Politeknik Caltex, Direktur Politeknik Pariwisata Batam, Direktur Akademi Kesehatan John Paul II Pekanbaru, dan Ketua STIKes Payung Negeri serta staf LLDIKTI Wilayah X. (*)

Pewarta :
Editor: Joko Nugroho
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.