Wagub Temui Menhut Bahas Hutan Kota

id Wagub Temui Menhut Bahas Hutan Kota

Jakarta, (Antara) - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menemui Menteri Kehutanan (Menhut) Zulkifli Hasan guna membahas permasalahan hutan kota di Jakarta. "Saya sengaja menemui pak Zulkifli untuk membahas mengenai Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Jakarta. Dalam hal ini, dikhususkan pada hutan kota," kata Basuki usai bertemu dengan Zulkifli di Kementerian Kehutanan, Jakarta, Kamis. Basuki mengungkapkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta masih memiliki sisa lahan untuk dijadikan hutan kota. Lahan tersebut, lanjut dia, merupakan milik Kemenhut. "Sejak dulu, lahan-lahan yang ada di kota ini dimiliki oleh Kemenhut. Sekarang, kita sudah sepakat dengan Kemenhut untuk menggunakan lahan-lahan sisa sebagai hutan kota," ungkap Basuki. Menurut Basuki, Menhut juga sempat menyampaikan keinginannya untuk menanam pohon di sepanjang trotoar di Jakarta, sehingga ibukota menjadi lebih hijau. "Pak Menhut, dari zaman dulu ingin menanam pohon setinggi kira-kira lima meter di sepanjang trotoar di ibukota. Sekarang, kita bisa bicarakan lagi kelanjutannya," tutur Basuki. Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Zulkifli mengatakan RTH di Jakarta baru mencapai 9,8 persen dari total luas wilayahnya, sehingga harus diperluas. "Saya sarankan kepada Pemprov DKI agar lebih mengembangkan luas RTH di ibukota, yakni dengan membuat hutan kota sebanyak-banyaknya," kata Zulkifli. Zulkifli menambahkan salah satu cara untuk memperluas RTH adalah dengan mengubah rumah susun atau daerah pinggiran sungai menjadi hutan kota. (*/sun)