Padang, (AntaraSumbar) - Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan (Dispertanbunhut) Kota Padang menyiapkan 6.903 ekor sapi untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban pada tahun ini.
"Telah terjadi peningkatan permintaan untuk sapi kurban sebanyak lima persen pada tahun ini, dan kami telah mengantisipasi untuk pemenuhan permintaan itu," kata Kepala Dinas Pertanbunhut Kota Padang, Heryanto Rustam di Padang, Kamis.
Ia mengatakan pihaknya tidak merasa kesulitan untuk memenuhi kebutuhan sapi kurban karena pasokannya masih mencukupi hingga dua bulan kedepan.
Pihaknya telah melakukan koordinasi dengan 75 peternak sapi di wilayah tersebut, agar dapat mempersiapkan kebutuhan sapi di bulan depan.
"Tidak hanya itu, kami juga telah melakukan kerja sama dengan beberapa peternak yang lain diluar Padang, seperti di Kota Lampung dan Jambi, ini adalah langkah antisipasi jika terjadi ledakan permintaan," terangnya.
Terkait kenaikan harga daging sapi yang terjadi di Jawa, Heryanto meyakini, Padang sama sekali tidak terimbas.
"Pasokan sapi pada peternak yang mencukupi, dan banyaknya titik pengembangbiakan sapi di beberapa wilayah Sumbar, menjadi faktor harga stabil," katanya.
Salah satu peternak sapi di Tunggul Hitam Padang, Izul (50) mengatakan, pasokan sapi untuk Idul Adha terpenuhi. Hingga kini belum ada tanda-tanda kelangkaan.
"Saya setiap tahunnya menyediakan 300 ekor sapi untuk kurban, dan tahun ini ada peningkatan sebanyak 100 ekor, saya meyakini dapat memenuhinya," ungkap peternak itu.
Ia mengatakan untuk harga sapi, tidak jauh berbeda dengan harga sapi tahun lalu, yakni berkisar Rp12 juta hingga Rp13 juta, dengan berat daging bersih 70 kilogram. (cpw3)
Berita Terkait
Rayakan Idul Adha, PLN distribusikan 36 hewan kurban untuk masyarakat Sumbar
Kamis, 20 Juni 2024 12:27 Wib
Bupati Rusma Yul Anwar gelar sholat Idul Adha di GOR H Ilyas Yakub Painan
Selasa, 18 Juni 2024 10:26 Wib
Idul Adha berbagi, PLN distribusikan daging kurban ke seluruh Indonesia
Senin, 17 Juni 2024 21:56 Wib
Libur Idul Adha 1445 H, PLN siagakan 1.470 SPKLU layani kendaraan listrik di berbagai daerah
Senin, 17 Juni 2024 21:51 Wib
Ribuan jamaah shalat idul adha di Masjid Agung Dharmasraya
Senin, 17 Juni 2024 20:42 Wib
Salat Idul Adha 1445 H di Semen Padang, Direktur Operasi: Pentingnya Pengorbanan untuk Tujuan yang Lebih Besar
Senin, 17 Juni 2024 20:41 Wib
Sebanyak 4.965 ekor hewan kurban dipotong di Agam pada Idul Adha
Senin, 17 Juni 2024 20:39 Wib
Shalat Idul Adha di Pasaman Dipusatkan di Masjid Agung Al-Muqtaqin
Senin, 17 Juni 2024 19:28 Wib