Pariaman (ANTARA) -
Pemerintah Kota Pariaman, Sumatera Barat bersama masyarakat di daerah itu mengagendakan pelaksanaan kegiatan budaya dan wisata tahunan Pesona Hoyak Tabuik mulai 7 sampai 21 Juli 2024.
"Kegiatan dilaksanakan selama 15 hari, ini tujuannya untuk menyesuaikan puncak pelaksanaan Tabuik jatuh pada hari Minggu," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman Ferialdi di Pariaman, Minggu.
Ia mengatakan selama 15 hari tersebut kegiatan tidak saja diisi dengan prosesi pada Tabuik namun juga berbagai kegiatan pendukung yang berhubungan dengan Tabuik dan budaya Pariaman.
Hal tersebut, lanjutnya juga merupakan permintaan Kementerian Pariwisata RI karena Pesona Hoyak Tabuik masuk ke dalam Kalender Event Nasional atau Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024.
"Misalnya kalau ada lomba, lomba yang berhubungan dengan Tabuik, seminar tentang Tabuik," katanya.
Ferialdi mengatakan pentingnya kegiatan budaya dan wisata Tabuik dilaksanakan di daerah itu guna mempertahankan budaya dan kebersamaan warga serta sebagai promosi wisata daerah yang efektif.
Kegiatan yang menggambarkan wafatnya cucu Nabi Muhammad SAW yaitu Hussein tersebut disesuaikan dengan kebudayaan daerah dan dikemas untuk peningkatan kunjungan wisatawan.
Bahkan setiap tahunnya setidaknya ratusan ribu wisatawan mengunjungi Pariaman pada puncak pelaksanaan yaitu Tabuik dibuang ke laut.
Sebelumnya, Kegiatan budaya dan wisata tahunan di Kota Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) yaitu Pesona Hoyak Tabuik Piaman masuk ke dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024.
"Alhamdulillah, Kota Pariaman masuk dalam enam kabupaten dan kota di Sumbar yang lolos seleksi dan masuk dalam 110 event KEN," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman Ferialdi di Pariaman.
Ia mengatakan bagi daerah yang kegiatan wisatanya masuk ke dalam KEN maka akan mendapatkan dukungan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI khususnya di bidang anggaran.
Selain itu, lanjutnya kegiatan yang dilaksanakan kemungkinan besar akan dihadiri oleh Presiden RI dan Menteri Parekraf RI.