Jakarta (ANTARA) - Sebanyak empat wakil Indonesia siap melanjutkan perjuangan mereka di babak perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (BAC) 2024 di Ningbo, China, Jumat (12/4).
Keempat wakil tersebut adalah tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, serta tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.
Para pemain yang sudah memastikan tempat mereka di Olimpiade 2024 Paris ini pun bakal berhadapan dengan para pemain unggulan di Asia pada turnamen penting ini.
Beralih ke tenis, Novak Djokovic berhasil membalas dendam atas kekalahannya di Monte Carlo Masters tahun lalu dari Lorenzo Musetti untuk mencapai perempat final hari ini.
Petenis tunggal putra nomor satu dunia itu akan bertemu dengan petenis asal Australia Alex de Minaur di babak delapan besar.
Selain itu, ada juga beberapa pertandingan NBA dan rangkaian pertama dari MotoGP Amerika yang bergulir di Circuit of the Americas, Austin, Texas, hari ini.
Berikut jadwal selengkapnya untuk beberapa pertandingan olahraga pada Jumat (12/4).
Bulu tangkis
Kejuaraan Bulu Tangkis Asia (BAC) 2024 - Perempat final (mulai pukul 12.00 WIB)
Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei (China)
Jonatan Christie vs Lee Zii Jia (Malaysia)
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng (China)
Tenis
Monte Carlo Masters - Perempat final
Novak Djokovic (Serbia) vs Alex De Minaur (Australia)
Stefanos Tsitsipas (Yunani) vs Karen Khachanov (Rusia)
Jannik Sinner (Italia) vs Holger Rune (Denmark)
Ugo Humbert (Prancis) vs Casper Ruud (Norwegia)
Bola basket
NBA
06.00 WIB - Detroit Pistons vs Chicago Bulls
06.30 WIB - Boston Celtics vs New York Knicks
08.00 WIB - Utah Jazz vs Houston Rockets
09.00 WIB - Portland Trail Blazers vs Golden State Warriors
Balap motor
MotoGP Amerika
22.45 WIB - Latihan bebas (free practice/FP) 1
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jadwal Jumat: Perempat final BAC 2024 hingga Monte Carlo Masters