Padang Panjang, (Antaranews Sumbar) - Badan Amil Zakat Kota Padang Panjang, Sumatera Barat akan menambah bantuan zakat kepada mustahik yang sudah menerima zakat ekonomi produktif, jika usaha yang ditekuni berpotensi dikembangkan.
"Tidak tertutup kemungkinan jika mustahik yang sebelumnya menerima zakat bisa ditambah, jika jenis usaha yang ditekuni berpotensi berkembang lebih baik," kata Ketua Harian BAZ Padang Panjang Rafles Sama di Padang Panjang, Rabu.
Hal itu disampaikan oleh Rafles ketika BAZ Padang Panjang mendistribusikan zakat ekonomi produktif dalam program Padang Panjang makmur di Masjid Asliyah setempat.
Ia menjelaskan pemberian dana zakat ekonomi produktif bertujuan untuk meningkatkan perekonomian melalui jenis usaha yang ditekuni.
"Kami akan memantau perkembangan usaha yang ditekuni mustahiq sebagai bentuk referensi penambahan dana zakat yang berikutnya," katanya.
Jika dana zakat ekonomi produktif yang pertama diberikan kepada mustahiq tidak bisa dikembangkan, maka hanya satu kali diberikan dana zakat.
Perkembangan jenis usaha yang diberikan zakat oleh BAZ katanya, akan dipantau selama enam bulan kedepan.
"Jadi pergunakanlah dana zakat ekonomi produktif ini dengan sebaik-baiknya. Mudah-mudahan bisa berkembang," ucapnya.
BAZ Padang Panjang dalam program Padang Panjang makmur menyalurkan zakat ekonomi produktif tahap I tahun ini sebesar RpRp443.400.000 kepada 192 mustahiq.
Zakat ekonomi produktif tersebut disalurkan BAZ Padang Panjang kepada mustahiq, tiap tiga bulan sekali.
"Tidak tertutup kemungkinan jika mustahik yang sebelumnya menerima zakat bisa ditambah, jika jenis usaha yang ditekuni berpotensi berkembang lebih baik," kata Ketua Harian BAZ Padang Panjang Rafles Sama di Padang Panjang, Rabu.
Hal itu disampaikan oleh Rafles ketika BAZ Padang Panjang mendistribusikan zakat ekonomi produktif dalam program Padang Panjang makmur di Masjid Asliyah setempat.
Ia menjelaskan pemberian dana zakat ekonomi produktif bertujuan untuk meningkatkan perekonomian melalui jenis usaha yang ditekuni.
"Kami akan memantau perkembangan usaha yang ditekuni mustahiq sebagai bentuk referensi penambahan dana zakat yang berikutnya," katanya.
Jika dana zakat ekonomi produktif yang pertama diberikan kepada mustahiq tidak bisa dikembangkan, maka hanya satu kali diberikan dana zakat.
Perkembangan jenis usaha yang diberikan zakat oleh BAZ katanya, akan dipantau selama enam bulan kedepan.
"Jadi pergunakanlah dana zakat ekonomi produktif ini dengan sebaik-baiknya. Mudah-mudahan bisa berkembang," ucapnya.
BAZ Padang Panjang dalam program Padang Panjang makmur menyalurkan zakat ekonomi produktif tahap I tahun ini sebesar RpRp443.400.000 kepada 192 mustahiq.
Zakat ekonomi produktif tersebut disalurkan BAZ Padang Panjang kepada mustahiq, tiap tiga bulan sekali.