Antara TV Sumbar

Padang usulkan 900 formasi ASN 2021

744 Views

ANTARA - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Padang, Sumatera Barat, mengusulkan formasi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada tahun 2021 sebanyak 900 formasi. Formasi tersebut terdiri dari 200 untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), 700 untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) di lingkungan Pemerintah Kota Padang. (Melani Friati/Agha Yuninda Maulana/Gracia Simanjuntak)