Padang (ANTARA) - Wali Kota Padang Hendri Septa segera menyandang gelar Datuak Alam Batuah Kaum Suku Caniago Sumagek Nagari Nan XX Lubuk Begalung. Sebelum resmi menyandang gelar itu, Hendri Septa menjalani prosesi pemasangan Saluak Panghulu oleh Ketua Kerapatan Adat Nagari (KAN) Nan 20 Lubuk Begalung, H Admiral Dt. Rajo Sampono, Jumat (3/5/202).
Hendri Septa diarak oleh ratusan anak kemenakan ke Rumah Gadang Kaum Suku Caniago Nagari Nan XX Lubuk Begalung. Prosesi arakan ditutup dengan ditiupnya saluang serta dicabiak siriah dalam carano.
Sebelum prosesi pemasangan, Saluak Panghulu terlebih dahulu diserahkan oleh Mamak Kapolo Warih Suku Chaniago Sumagek Delfian Sari Marajo kepada Ketua KAN Nan XX Lubuk Begalung, H. Admiral Dt. Rajo Sampono.
"Dengan dipasangkan Saluak Penghulu, Hendri Septa Dt. Alam Batuah sudah bisa dibawa berdiri sama tinggi dan duduk sama rendah, sudah bisa dibawa berdiskusi bersama," jelas H. Admiral Dt. Rajo Sampono.
Terpisah, Wali Kota Padang Hendri Septa mengucapkan rasa syukur atas prosesi yang telah ia lewati sore itu. Menurutnya, ini amanat yang sangat sakral dan membutuhkan komitmen yang besar.
"Alhamdulillah telah dipasangkan Saluak Panghulu oleh ninik mamak kaum Caniago Sumagek Nagari Nan XX. Ini amanah besar saya terima, semoga berjalan dengan baik. Menjadi datuak tidak sembarangan, butuh komitmen, menjaga nama baik keluarga, mempersatukan kaum serta kemenakan," ucapnya.
Usai prosesi pemasangan Saluak Panghulu, Hendri Septa akan dilewakan sebagai Dt. Alam Batuah Panghulu Suku Caniago di kediaman orangtuanya, Jalan KIS Mangunsarkoro, Kelurahan Jati Baru, Kecamatan Padang Timur, Sabtu (4/5/2024) besok.*
Berita Terkait
MTQ XLI-2024 Tk Kota Padang Panjang ajang prestasi dan syiar Islam
Kamis, 21 November 2024 18:06 Wib
Amankan aset daerah, Pemkot Bukittinggi terima 21 Sertifikat Tanah dari BPN
Kamis, 21 November 2024 15:09 Wib
Punya mimpi besar, Hendri Septa-Hidayat ingin jadikan Padang sebagai Kota Metropolitan
Senin, 18 November 2024 17:09 Wib
Pemkot Bukittinggi realisasikan Program RTLH 2024
Senin, 18 November 2024 12:34 Wib
DLH buat taman mini di batas kota untuk atasi pembuangan sampah liar
Minggu, 17 November 2024 18:26 Wib
Pemkot komitmen terus jadikan Bukittinggi kota wisata favorit dikunjungi
Minggu, 17 November 2024 14:13 Wib
Lapas Suliki masukkan budidaya lele sebagai program pembinaan narapidana
Minggu, 17 November 2024 7:28 Wib
Tim SAR gabungan temukan jasad pria lansia terseret arus sungai
Minggu, 17 November 2024 5:08 Wib