Libur Natal, pengunjung Plaza Andalas meningkat

id Diskon Natal,Plaza Andalas,Padang

Libur Natal, pengunjung Plaza Andalas meningkat

Jumlah pengunjung pusat perbelanjaan di Padang meningkat sejak hari Natal (Antara / Laila Syafarud).

Padang (ANTARA) - Jumlah pengunjung pusat perbelanjaan Plaza Andalas (PA) Padang, Sumatera Barat (Sumbar) terus meningkat sejak perayaan hari Natal 2019.

"Peningkatan jumlah pengunjung sudah terasa sejak seminggu ini," kata seorang pelayan toko pakaian di Mal Plaza Andalas, Yossi Marlina, di Padang, Kamis.

Ia memprediksi jumlah pengunjung akan terus meningkat hingga pergantian tahun baru 2020.

Ia menyebutkan biasanya di hari libur jumlah pengunjung berasal dari Bukittinggi, Pariaman, Solok, Pasaman, Pesisir Selatan, Mentawai dan beberapa daerah lainnya.

Ia juga menyebutkan selama hari libur jumlah pendapatannya meningkat yakni mencapai Rp15 juta per hari di bandingkan hari biasanya hanya Rp5 juta per hari.

Dia mengatakan biasanya di hari libur beberapa barang yang dijual di Mal Plaza Andalas Padang ada diskonnya seperti sandal, sepatu, sirup, sembako, makanan ringan, baju, dan beberapa barang lainnya.

Seorang pelayan toko pakaian lainnya Sari, mengakui jumlah pengunjung ke tokonya lebih ramai dari hari-hari sebelumnya.

"Karena sedang momen liburan dan sudah hampir mendekati pergantian tahun baru, jadi para pengunjung sudah banyak yang berbelanja khususnya pengunjung dari luar kota," kata dia.

Salah seorang pengunjung Mal Plaza Andalas, Yola Yolanda, mengaku lebih tertarik membeli keperluan sekolah anaknya untuk semester mendatang.

Ia juga mengatakan bahwa banyak pilihan baju yang dijual di mal itu.