Jadwal babak 16 besar Piala Afrika 2019

id timnas maroko, timnas benin,timnas uganda,timnas senegal,timnas nigeria,timnas kamerun,piala afrika,timnas mesir,timnas

Jadwal babak 16 besar Piala Afrika 2019

Bagan babak gugur hingga final Piala Afrika 2019. (ANTARA/Gilang Galiartha)

Jakarta (ANTARA) - Rangkaian pertandingan putaran final Piala Afrika 2019 bakal libur selama dua hari ke depan sebelum dilanjutkan dengan babak 16 besar yang bakal dibuka dengan pertandingan antara Maroko vs Benin pada Jumat (5/7) malam WIB.

Benin, untuk pertama kalinya melewati fase grup, lolos sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik dari Grup F bakal menghadapi tim kuat jawara Grup D, Maroko, di Stadion Al Salam, Kairo, Mesir.

Maroko, juara edisi 1976, mungkin akan mengakhiri mimpi indah Benin untuk menajamkan catatan terbaik mereka di putaran final Piala Afrika.

Sekitar satu jam selepas pertandingan itu berakhir, Uganda dan Senegal akan berhadapan di Stadion Internasional Kairo pada Sabtu (6/7) dini hari WIB.

Uganda lolos sebagai runner-up Grup A, sedangkan Senegal yang sempat dijagokan sebelum turnamen dimulai terseok-seok dan hanya menempati peringkat kedua Grup C.

Juara bertahan Kamerun yang gagal menang lawan Benin dan akhirnya cuma jadi runner-up Grup F bakal menghadapi tantangan berupa Nigeria, yang jadi korban kejutan dari tim debutan Madagaskar di Grup B, akan bertanding pada Sabtu (6/7) malam WIB di Stadion Alexandria.

Kemudian pada Minggu (7/7) dini hari WIB, giliran tuan rumah Mesir menjamu Afrika Selatan di Stadion Internasional Kairo.

Mesir tampil dengan catatan sempurna memuncaki Grup A, sedangkan Afsel butuh bantuan hasil Grup E dan F untuk bisa lolos sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik dari Grup D.

Baca juga: Dari mimpi kecil, Mali memupuknya hingga ke 16 besar di Piala Afrika

Baca juga: Menang tipis, Mali melaju ke 16 besar Piala Afrika 2019


Selanjutnya, tim kejutan Madagaskar yang menjuarai Grup B bakal berupaya melanjutkan "Lakon Upik Abu" mereka saat menghadapi peringkat ketiga Grup A Republik Demokratik Kongo di Stadion Alexandria pada Minggu (7/7) malam WIB.

Aljazair bakal berhadapan dengan Guinea yang butuh empat poin, raihan terbanyak di antara peringkat ketiga lainnya, untuk bisa lolos ke babak 16 besar dari Grup B di Stadion 30 Juni, Kairo, pada Senin (8/7) dini hari WIB

Sempat diprediksi bakal kesulitan menghadapi Senegal yang lebih diunggulkan, Aljazair justru merajai Grup C dengan catatan sebagai satu dari tiga tim yang menyapu bersih kemenangan fase grup.

Hari terakhir babak 16 besar akan mempertemukan Mali kontra Pantai Gading dan Ghana versus Tunisia.

Mali yang menjuarai Grup E bakal bertemu Pantai Gading yang sukses memperbaiki catatan dua tahun lalu dengan lolos dari Grup D sebagai runner-up di Stadion Suez pada Senin (8/7) malam WIB.

Sejam kemudian, laga antara jawara Grup F Ghana melawan runner-up Grup E bakal menutup rangkaian 16 besar pada Selasa (9/7) dini hari WIB.

Baca juga: Afsel bernasib baik, lolos ke 16 besar

Baca juga: Mane tetap menjadi algojo penalti kedua


Berikut jadwal pertandingan babak 16 besar (dalam WIB):

Sabtu (6/7) Uganda vs Senegal

Sabtu (6/7) Nigeria vs Kamerun

Minggu (7/7) Mesir vs Afrika Selatan

Minggu (7/7) Madagaskar vs Republik Demokratik Kongo

Senin (8/7) Aljazair vs Guinea

Senin (8/7) Mali vs Pantai Gading

Selasa (9/7) Ghana vs Tunisia