Peringati HUT pengambilalihan ke-61, Semen Padang gelar Fun Run

id semen padang,AnniversaRun

Peringati HUT pengambilalihan ke-61, Semen Padang gelar Fun Run

Fun Run Semen Padang (ANTARA Sumbar/Humas)

Padang, (ANTARA) - Dalam rangka memperingati HUT Pengambilalihan PT Semen Padang yang ke-61 dan HUT Semen Padang Runner Club yang ke-2 Semen Padang Runner Club menyelenggarakan kegiatan Fun Run dengan mengusung tema "AnniversaRun".

"Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 7 Juli 2019 dengan start dan finis di Plaza Kantor Pusat PT Semen Padang," kata Panitia Pelaksana Wahyuni Retnowati di Padang, Kamis

"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran karyawan dan masyarakat, akan pentingnya menjaga kesehatan dengan berolahraga rutin dan lari adalah olahraga yang paling mudah dilakukan, baik itu sebelum bekerja maupun setelah bekerja," katanya.

Dalam kegiatan ini, ada beberapa kategori dalam pelaksanaannya, yakni kategori 6.1 K Umum dan kategori 10.9 K Umum, dan untuk kategori 10,9 K Pelajar usia 12 - 17 tahun per tanggal 7 Juli 2019. Sedangkan untuk Kategori 10,9 K Master, usia 40 tahun per tanggal 7 Juli 2019. Untuk pendaftaran telah dibuka sejak 1 Juni 2019 hingga 1 Juli 2019 di website www.semenpadangrun.com.

Untuk pendaftaran bisa dilakukan secara daring di www.semenpadangrun.com dan di tiga titik secara luring yakni di Bank Nagari Jl Pemuda dan cabang Indarung, All the way Shoe Laundry Jln Taduah Jati, Vcoffe Jl Raden Saleh Padang dan Radio Classy FM Indarung Padang.

"Sedangkan bagi peserta yang mendaftar setelah tanggal yang ditentukan masih tetap diterima panitia, namun akan ada perbedaan pencetakan nama. Untuk yang mendaftar sesuai jadwal, Pasang nomor dada (BIB) akan dicetak. Sedangkan untuk yang mendaftar setelah tanggal 1 Juli, Pasang nomor dada (BIB) akan ditulis dengan tangan," jelasnya.

Disamping itu, panitia juga menyediakan harga khusus untuk yang berada dalam lingkungan Semen Padang Grup.

"Ada diskon 20 persen bagi keluarga besar Semen Padang Grup dan pendaftaran yang dilakukan di Bank Nagari Jl Pemuda dan Bank Nagari Cabang Indarung. Sedangkan pendaftaran yang dilakukan di All the way Shoe Laundry Jln Taduah Jati akan mendapatkan gratis satu jika melakukan pencucian sepatu satu pasang," jelasnya.

Sedangkan untuk rute yang akan dijajal nantinya yakni Area PT Semen Padang dan lingkungan sekitar. Selain itu, ada beberapa pemandangan menarik yang ditawarkan kepada peserta selama mengikuti kegiatan lari, yakni Pabrik Indarung I yang merupakan kawasan Industri Heritage, Kawasan hijau lapangan golf Semen Padang, dan goa Kalelawa yang berada di daerah Padayo.

"Padayo merupakan kawasan masyarakat yang bersebelahan dengan kawasan Semen Padang. Daerah ini merupakan objek wisata yang dikelola oleh komunitas rimba. Belum banyak pihak yang mengetahui kawasan wisata ini karena jalur menuju kesana adalah semi track yang hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki," jelasnya.

"Untuk kategori 6.1 K Umum dapat menikmati pemandangan kawasan hijau lapangan golf PT Semen Padang. Hal ini dalam rangka memperlihatkan bahwa kawasan Industri Semen Padang merupakan industri yang ramah lingkungan yang dipenuhi dengan kawasan hijau," ujarnya.

"Sedangkan untuk 10,9 K Master, ada dua pemandangan menarik yang kita sajikan selama kegiatan berlangsung yakni Pabrik Indarung I dan goa Kalelawa yang berada di daerah Padayo. Sehingga nantinya saat kegiatan berlangsung, peserta juga bisa berwisata sejarah dan menikmati Kota Padang dari ketinggian," katanya.

Dalam kegiatan ini, panitia menargetkan 1.000 pelari dari berbagai kalangan dan usia dengan berbagai hadiah menarik. Untuk kategori 6,1 K umum kategori putra dan putri, juara pertama akan mendapatkan hadiah Rp3 juta, untuk juara dua akan mendapatkan hadiah Rp2 juta, dan juara tiga akan mendapatkan hadiah Rp1 juta. Sedangkan untuk juara empat hingga sepuluh ada hadiah hiburan sebesar Rp500 ribu.

Untuk 10,9 K umum, juara pertama akan mendapatkan hadiah Rp7,5 juta, untuk juara dua akan mendapatkan hadiah Rp5 juta, dan juara tiga akan mendapatkan hadiah Rp2,5 juta. Sedangkan untuk juara empat hingga sepuluh ada hadiah hiburan sebesar Rp500 ribu.

Untuk 10,9 K pelajar, juara pertama akan mendapatkan hadiah Rp5 juta, untuk juara dua akan mendapatkan hadiah Rp3,5 juta, dan juara tiga akan mendapatkan hadiah Rp2 juta. Sedangkan untuk juara empat hingga sepuluh ada hadiah hiburan sebesar Rp500 ribu.

Untuk 10,9 K master, juara pertama akan mendapatkan hadiah Rp5 juta, juara dua Rp3,5 juta, dan juara tiga Rp2 juta. Sedangkan untuk juara empat hingga sepuluh ada hadiah hiburan sebesar Rp500 ribu.

Selain itu, dalam kegiatan ini nantinya juga akan diramaikan oleh Trail Runner Indonesia Eni Rosita. Eni Rosita (38) merupakan pelari nasional wanita Indonesia, dengan berbagai prestasi.

Sejumlah prestasi yang berhasil ditorehkan perempuan ini, diantaranya Juara Jakarta Ultra 100K Female (2015), Juara Nusanta Run 135K Female (2015), Podium 1 Tambora Challenge 320K Female (2017), Juara larilintas alam Rinjani 60K Putri (2017), Podium 1 Tambora Challenge 320K Female (2018), Podium 1 Tambora Challenge 320K Female (2019).

Kegiatan ini didukung oleh PT Semen Indonesia Grup, PT Semen Padang, Bank Nagari, Radio Classy FM, Kunango Jantan, Semen Padang Hospital, PT Pasoka Sumber Karya, Sawit Khatulistiwa Nusantara dan Koperasi Keluarga Besar Semen Padang (KKSP).