Jakarta, (Antara) - Penulis novel Laskar Pelangi Andrea Hirata sedang menjajaki kerja sama dengan penerbit ternama asal Inggris yakni Constable and Robinson. "Sekarang sedang dilakukan penjajakan dengan pihak penerbit. Mereka berminat untuk menerbitkan Laskar Pelangi edisi Inggris," ujar Andrea di Jakarta, Jumat. Jika kerja sama tersebut berhasil dilakukan maka Inggris menjadi negara ke-79 yang menerbitkan Laskar Pelangi. "Constable and Robinson adalah salah satu penerbit terbaik di dunia. Jika terlaksana, maka Laskar Pelangi akan menjadi buku pertama Indonesia yang terbit di sana," jelas dia. Sebelumnya, Laskar Pelangi juga sudah digaet penerbit ternama asal New York yakni Farrar, Straus and Giroux (FSG). Novel tersebut juga diterbitkan penerbit ternama lainnya seperti Penguin Books dan Random House. Disinggung mengenai isu yang menyebutkan Laskar Pelangi bukan diterbitkan oleh FSG melainkan Sarah Crichton, Andrea mengatakan jika Sarah Crichton adalah editor. "Saya tidak pernah berhubungan dengan Sarah Crichton, melainkan hanya FSG," tegas dia. Andrea baru-baru ini mendapat pengakuan internasional, dengan pencantuman tulisan "International Best Seller" untuk Laskar Pelangi edisi Turki. Laskar Pelangi edisi Turki yakni Gokkusagi Askerleri diterbitkan oleh penerbit ternama Butik Yayinlari. Status tersebut dicapai karena tingginya angka penjualan novel itu di beberapa negara yang telah menerbitkan Laskar Pelangi yakni Australia, Selandia Baru, Amerika, China, Korea dan Vietnam. Bahkan di Vietnam, Laskar Pelangi telah mengalami cetak ulang. Selain itu, pemesanan melalui toko buku online seperti Amazon.com juga amat tinggi. Andrea memperkirakan novel pertamanya tersebut telah terjual lebih dari 5 juta eksemplar di seluruh dunia. Hal itu berdasarkan royalti yang diterimanya. Laskar Pelangi menceritakan perjuangan 10 anak-anak asal Desa Gantung, Belitung Timur, dalam meraih cita-cita mereka. Kisah dalam novel tersebut juga telah difilmkan dengan judul yang sama. (*/jno)
Berita Terkait
Andrea Hirata luncurkan novel baru, kisah tentang petualangan gitar
Rabu, 24 Agustus 2022 7:27 Wib
Andrea Hirata: Pemerintah Harus Fasilitasi Publikasi Penelitian
Selasa, 20 Januari 2015 11:33 Wib
Andrea Hirata: Peneliti Butuh Pendampingan
Selasa, 20 Januari 2015 11:30 Wib
Andrea Hirata: Media Promosikan Hasil Riset
Selasa, 20 Januari 2015 9:27 Wib
Andrea Hirata Terima "Buch Award" di Berlin
Sabtu, 9 Maret 2013 10:48 Wib
Kiat Andrea Hirata Tembus "International Best Seller"
Senin, 18 Februari 2013 16:30 Wib
Andrea Hirata: Sastra Indonesia Sudah Naik Kelas
Selasa, 12 Februari 2013 15:19 Wib
Museum Kata Andrea Hirata Dikunjungi 7.000 Pengunjung
Rabu, 28 November 2012 17:38 Wib