15 Daerah Sumbar Ikuti Kejuaraan Sepak Takraw

id Kejuaraan Sepak Takraw

Padang, (Antara) - Sebanyak 15 dari 19 Kabupaten/Kota di Sumatera Barat, mengikuti kejuaraan sepak takraw tingkat SMP dan SMA sederajat yang digelar di Kota Padang dari 1 - 5 Maret 2016.

"Kejuaraan ini diikuti sebanyak 180 pelajar digelar untuk membangkitkan semangat atlet dari kalangan siswa," kata Ketua Pelaksana, Rasydi Sumetry di Padang, Kamis.

Ia mengatakan kejuaraan ini sekaligus menjadi laga ujicoba, karena jika even ini sukses maka pada tahun depan akan diadakan kejuaraan serupa dengan menambah bidang olahraga beregu lainnya seperti futsal dan voli.

Kejuaraan ini juga bisa menjadi ajang mencari atlet untuk persiapan seleksi Pekan Olahraga Wilayah (Popwil) 2016 di Riau.

Ia menyebutkan tiga nomor yang dipertandingkan dalam even ini yakni tim putra dan tim putri, regu putra dan putri, dan double even putra/putri.

"Ada empat kabupaten tidak mendaftarkan diri dalam kejuaraan ini yakni Dharmasraya, Pasaman Barat, Solok dan Mentawai," katanya.

Sementara itu, Ketua Umum Pengprov PSTI Sumbar, Syafizal Bakhtiar mengatakan untuk olahraga sepak takraw sudah banyak menorehkan prestasi membanggakan.

Perkembangan olahraga ini juga cukup pesat, ia berharap setelah even ini ada koordinasi, pembinaan dan kerja sama dengan pihak terkait.

"Harus ada koordinasi lanjutan agar tidak putus begitu saja. Setidaknya ada kejuaraan serupa dengan bidang olah raga lainnya," ujarnya.

Wakil Ketua I KONI Sumbar, Syaiful mengatakan kejuaraan ini merupakan peluang dan harus dimanfaatkan sebaik-baiknya agar setelah ini bisa disusun program untuk peningkatan.

"Kita akan membantu meningkatkan kualitas atlet dalam meraih prestasi. Namun untuk mencari bibit atlet even seperti ini bisa menjadi pelopor," tutupnya. (*)