Pariaman, (ANTARA) - Realisasi 19 program unggulan yang diusung Wali Kota (Wako) dan Wakil Wali Kota (Wawako) Pariaman, Sumatera Barat Genius Umar dan Mardison Mahyuddin saat maju pada Pemilihan Kepala Daerah pada 2018 sudah mencapai hampir 100 persen. 

"Ada 19 program yang kami usung, realisasinya sudah hampir 100 persen," kata Wawako Pariaman Mardison Mahyuddin saat Safari Ramadhan di Masjid Istiqomah Adam Sorin di Pariaman Tengah, Senin malam. 

Ia mengatakan meskipun ada program yang belum bisa terlaksana karena COVID-19 namun pihaknya berupaya agar program tersebut dapat berjalan. Adapun program tersebut salah satunya melanjutkan pembangunan masjid terapung. 

Namun, lanjutnya pada 2023 pihaknya akan mengupayakan kelanjutan pembangunan masjid terapung tersebut karena selain mendukung wisata religi juga ikon pariwisata di Kota Pariaman. 

Sedangkan program unggulan yang sudah terlaksana salah satunya yaitu revitalisasi Pasar Rakyat Pariaman. Lalu untuk program yang masih berjalan semenjak mulai kepemimpinan hingga sekarang yaitu Satu Keluarga Satu Sarjana dan menggratiskan biaya pendidikan mulai dari Sekolah Dasar sederajat hingga Sekolah Menengah Atas sederajat. 

"Namun pada intinya program unggulan Genius Umar dan Mardison Mahyuddin hampir selesai," katanya. 

Ia menyampaikan pihaknya juga memfokuskan pembangunan wisata di Kota Pariaman dan bahkan menjadikan sepanjang pantai daerah itu yang 12,7 Kilometer sebagai kawasan wisata guna meningkatkan perekonomian warga. 

"Kami sudah membangun objek wisata, jika sebelumnya belum optimal maka sekarang 12,7 kilometer pantai telah menjadi destinasi wisata," ujarnya. 

Pada kesempatan tersebut Pemerintah Kota Pariaman menyerahkan bantuan Rp5 juta untuk membantu pembangunan masjid dan mushala yang dikunjungi. 

Mardison meminta warga untuk meningkatkan kewaspadaan menjelang lebaran karena potensi kriminalitas meningkat. 

"Pastikan rumah dikunci sebelum berangkat beribadah ke masjid dan mushala atau kemanapun agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tambahnya. (*)

Pewarta : Aadiaat MS
Editor : Mukhlisun
Copyright © ANTARA 2024