Berlin, (Antara Sumbar) - Pemain Borussia Dortmund Andre Schuerrle masuk sebagai pemain pengganti untuk mengemas gol dan mengamankan raihan satu angka, ketika mereka dua kali bangkit dari ketinggalan untuk meraih hasil imbang 2-2 dengan juara bertahan Liga Champions Real Madrid pada pertandingan Grup F yang dimainkan pada Selasa.

        Pemain internasional Jerman itu mencetak gol dari jarak dekat untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-87, setelah Raphael Varane merestorasi keunggulan Real pada menit ke-68.

        Pemain bertahan asal Prancis itu menebus kesalahannya yang membuat Pierre-Emerick Aubameyang dapat membatalkan gol pembukaan yang dibukukan Cristiano Ronaldo 17 menit menjelang akhir babak pertama.

        Dortmund dan Real masing-masing memiliki empat angka, di mana klub Jerman itu memuncaki klasemen dengan keunggulan selisih gol, sedangkan Sporting Lisbon menghuni peringkat ketiga dengan tiga angka setelah menang 2-0 atas tamunya Legia Warsawa. (Reuters)

Hasil-hasil pertandingan dan klasemen Grup F Liga Champions pada Selasa:

   Selasa, 27 September
   Borussia Dortmund (Jerman)  2 Real Madrid (Spanyol)   2
   Sporting (Portugal)         2 Legia Warsaw (Polandia) 0

   Klasemen            P W D L F A Pts
   1 Borussia Dortmund 2 1 1 0 8 2 4
   2 Real Madrid       2 1 1 0 4 3 4
   -------------------------
   3 Sporting          2 1 0 1 3 2 3
   -------------------------
   4 Legia Warsawa     2 0 0 2 0 8 0

   1-2: Putaran selanjutnya
   3: Putaran kualifikasi Liga Europa.



Pewarta : -
Editor :
Copyright © ANTARA 2024