Foto udara pengunjung berada di depan gedung sekolah yang digunakan untuk sekolah rakyat di kawasan Universitas Negeri Padang (UNP), Sumatera Barat, Kamis (10/7/2025). Sebanyak tiga Sekolah Rakyat di Sumbar yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto melalui Kementerian Sosial siap beroperasi pada 14 Juli tahun ajaran baru 2025/2026, yakni untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) di Balai Besar Pendidikan Dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) di Kota Padang, sementara untuk jenjang sekolah menengah pertama (SMP) di Kabupaten Solok dan tingkat sekolah menengah atas (SMA) berada di UNP. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/YU