Padang (ANTARA) -
Universitas Baiturrahmah menyelenggarakan Kegiatan Bakti Sosial dengan tema "Edukasi Personal Hygiene dan Oral Health" di tiga SD sekitar Kelurahan Aie Pacah Kota Padang pada 6 hingga 7 Mei 2024 guna menyemarakkan kegiatan Lustrum VI kampus yang akan jatuh pada 16 Juli 2024.
Koordinator kegiatan Edukasi Personal Hygene dan Oral Health Apt, Yahdian Rasyadi, M.Farm menyebutkan kegiatan bakti sosial ini dilakukan di tiga SD Negeri selama dua hari yakni SDN 055 Aie Pacah dan SDN 034 Aie Pacah pada 6 Mei 2024 serta SDN 009 Aie Pacah pada 7 Mei 2024.
Kegiatan bakti sosial bertujuan melakukan transfer of Knowledge dengan metode ceramah, mencontohkan (demonstrasi) tentang cara hidup sehat dengan personal hygiene dan oral health secara dini ke siswa SD.
Dalam hal ini dipilih SD tingkat pertama atau kelas satu dikarenakan siswa pada usia tersebut berada pada tahap keingintahuan yang tinggi serta mudah diarahkan karena baru pertama kali menjejakkan kaki di sekolah formal.
Apabila siswa tersebut sudah diajarkan kebersihan diri dan menjaga kesehatan gigi dan mulut tentunya akan terbiasa hingga dewasa.
Ini juga menjadi sasaran bakti sosial Unbrah yang merupakan bagian dari pengabdian masyarakat dalam meningkatkan kesadaran warga akan kebersihan diri, gigi dan mulut.
Dalam hal ini mahasiswa didampingi dosen diberikan kesempatan memberikan materi di depan siswa SD kelas satu baik itu tentang Personal Hygiene atau Kebersihan diri serta Oral Health atau Kesehatan Mulut.
Tentunya mahasiswa yang melakukan edukasi berasal dari Prodi yang fokus pada pendidikan tersebut yakni Prodi Kesehatan Masyarakat dan Prodi Profesi Dokter Gigi.
Selama tiga hari tersebut ujar Yahdian, kegiatan berlangsung lancar tanpa kendala serta mendapat antusiasme tinggi dari siswa dan guru yang mengajar.
Sebagai contoh saat mahasiswa mengajak untuk memperagakan cuci tangan yang bersih, banyak siswa menunjuk untuk maju ke depan ikut memperagakan.
"Kami memberikan hadiah kepada siswa yang berani ke depan dan menampilkan kemampuannya," sebut Yahdian.
Bahkan terlihat guru sekolah juga ikut mendokumentasikan kegiatan dari mulai acara hingga akhir serta turut serta bergembira saat bakti sosial tersebut.
Yahdian menambahkan sebagai apresiasi kampus kepada SD yang mau dijadikan lokasi bakti sosial, diberikan plakat, reward, hingga Poster berbingkai tentang hidup sehat.
Sementara itu Koordinator seksi Bakti Sosial Lustrum VI Unbrah Dr. Nova Arikhman, SKM, M.Kes menambahkan kegiatan bakti sosial "Edukasi Personal Hygiene dan Oral Health" menjadi salah satu dari beragam kegiatan lainnya.
Kegiatan semacam ini kata dia, akan dilaksanakan secara berkelanjutan hingga jatuhnya HUT 30 Tahun Unbrah pada 16 Juli 2024.
Sedangkan Wakil Rektor III Drs. Eka Trio Effandilus menyambut baik kegiatan ini dan berharap sekolah yang dijadikan sasaran baksos dapat mengimplementasikan edukasi yang diberikan sehingga tujuannya tepat sasaran.
Serba-serbi Bakti Sosial Universitas Baiturahmah Padang pada tiga SD di Aia Pacah untuk semarakkan Lustrum VI. (ANTARA/HO-Unbrah)
Sedangkan Ketua Lustrum VI Unbrah drg. Abu Bakar, M.Med, P.hD mengatakan bahwa ini bukan semata kegiatan edukasi namun juga pembelajaran bagi mahasiswa dan dosen khususnya bidang penyuluhan atau pengabdian masyarakat.
Kegiatan Bakti Sosial yang diselenggarakan di SDN 055 Aie Pacah diikuti 29 orang siswa kelas satu. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Rektor III.
Sedangkan di SDN 034 Aie Pacah diikuti oleh 30 orang siswa SD kelas satu dan dibuka oleh Dosen Kesmas sekaligus Koordinator Seksi Bakti Sosial Dr. Nova Arikhman SKM, M.Kes serta di SDN 009 Aie Pacah diikuti oleh 84 orang siswa kelas satu dan dibuka oleh Ketua Lustrum VI Unbrah Dr. Abu Bakar, M.Med, P.hD.
Dosen lain yang hadir pada kegiatan ini yakni Hendri Devita, M.Biomed, dr. Ruhsyahadati, Sp.MK, dan Vitri Yuli Afni Amran, S.Sit, M. Keb.*