Simpang Empat,- (ANTARA) -
Dinas Perhubungan Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat mengingatkan pemudik yang akan melintasi jalan di Kecamatan Talamau agar tetap waspada karena daerah itu rawan bencana alam seperti banjir dan longsor.
 
"Jalan lintas Talamau merupakan jalan provinsi yang menghubungkan ke Kabupaten Pasaman dan ke Sumatera Utara yang cukup rame dilewati kendaraan setiap harinya," katanya, di Pasaman Barat  Minggu..
 
Kondisi jalan itu sangat rawan banjir dan longsor karena geografisnya berada di dekat perbukitan.
 
Apalagi, empat hari terakhir daerah Sinuruik Kecamatan Talamau dilanda banjir yang mengakibatkan ratusan keluarga terdampak.
 
Untuk itu, ia mengimbau kepada pemudik agar selalu waspada jika melintasi alur itu.
 
"Kita telah berkordinasi dengan pihak terkait. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan ruang juga telah menyiapkan alat berat ekskavator jika sewaktu-waktu terjadi longsor dan cepat penanganannya," sebutnya.
 
 
Untuk antispasi pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemkab Pasaman jika terjadi longsor maka plang peringatan akan dipasang di daerah Panti Pasaman agar mobil tidak terlanjur menuju Pasaman Barat.
 
Pihaknya juga menurunkan personel di pos pengamanan dan pos pelayanan selama libur Lebaran 2024.
 
"Personel akan setiap hari berada di pos bergabung dengan personel instansi lainnya," ujarnya.
 
Ia mengatakan pos pengamanan yang telah dibentuk ada tiga yakni di Pantai Sasak, Pantai Sikabau dan Pantai Air Bangis.
 
Selain itu pos pelayanan ada empat di Bundaran Simpang Empat, Ujung Gading, pos pelayanan Kinali serta pos pelayanan Talamau. ***3***
 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Dishub Pasaman Barat ingatkan pemudik waspada longsor di Talamau

Pewarta : Altas Maulana
Editor : Siri Antoni
Copyright © ANTARA 2024