Painan (ANTARA) -
Komandan Distrik Militer (Kodim) 0311 Letkol. Inf. Sunardi mengapresiasi penanganan bencana alam banjir dan longsor di Kabupaten Pesisir Selatan, 7-8 Maret 2024 lalu.
Dandim menyebutkan penanganan cepat yang dilakukan terhadap bencana yang terjadi menurutnya berkat kesigapan semua pihak.
"Saya apresiasi sigap kita semua, Pak Bupati, Pak Sekda selaku Dansatgas BPBD dan kawan-kawan Forkopimda serta instansi terkait lainnya" ujar Perwira menangah TNI AD itu di Painan, Minggu 24 Maret.
Rapat terintegrasi tersebut dihadiri lengkap Bupati, Forkopimda, Satgas BPBD, Kalaksa BPBD, Asisten Setda, Kepala OPD dan juga dihadiri Camat se-Kab. Pesisir Selatan, Basarnas, PMI, dan PLN.
Selanjutnya, Dandim juga berharap Posko terpadu untuk melakukan evaluasi rutin target harian.
"Sehingga tahap-tahap yang kita lakukan terkait tanggap darurat ini punya target yang jelas" ulasnya.
Bahkan, menurutnya perlu sajian data secara lengkap terkait apapun yang terjadi.
"Termasuk pemetaan wilayah beserta dampak ikutan" jelasnya.
Bupati Rusma Yul Anwar juga mengapresiasi upaya yang sudah dilakukan oleh jajaran Kodim 0311 dan Polres Pessel yang turut aktif dan berjibaku dalam penanganan bencana alam.
"Berkat sinergitas yang kita lakukan Insya Allah ujian ini akan segera berakhir", tutupnya.