Jakarta (ANTARA) - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat ingin sosialisasi cabang olahraga catur klasik China, xiangqi, kian ditingkatkan.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI Purn. Marciano Norman saat menerima kunjungan dari Pengurus Besar Persatuan Xiangqi Indonesia (PB PEXI) yang dipimpin oleh Ketua Harian Awaludin Ahai.

"Saya sangat tertarik karena cabor ini (xiangqi) memiliki nilai sejarah dan strategi perang yang baik. Saya rasa dibutuhkan sosialisasi yang lebih dengan seluruh provinsi dan cabang olahraga yang menjadi peserta Rakernas KONI nanti,” kata Marciano Norman, dikutip dari keterangan resmi Kamis.

PB PEXI saat ini telah beranggotakan 16 provinsi dan tambahan lima provinsi sedang diusahakan membentuk kepengurusan.

Dalam kunjungan tersebut, PB PEXI berharap dapat menjadi anggota KONI Pusat mengingat telah banyak kejuaraan nasional dan internasional yang diikuti para atletnya.

"Kita sudah sering mengadakan kejuaraan nasional dan kejuaraan internasional, kurang lebih sudah 18 kejuaraan kami ikuti, Indonesia sendiri saat ini unggul dibandingkan Eropa. Oleh karenanya kedatangan kami ke KONI Pusat ini kami memohon arahan dan bimbingan agar PEXI dapat menjadi anggota KONI Pusat dan semakin berkembang di Indonesia," kata Awaludin Ahai.
 

Pada saat ini Indonesia memiliki atlet xiangqi potensial Iwan Setiawan yang berasal dari Bangka Belitung usai berhasil meraih peringkat ketiga dalam Kejuaraan World Doubles Xiangqi Invitation Championship 2019 di China.

Selain itu, cabang olahraga xiangqi saat ini mempunyai potensi untuk lebih dikembangkan usai pada perhelatan SEA Games 2023 Kamboja dan Asian Games 2022 Hangzhou menjadi cabang olahraga yang dipertandingkan.

"Xiangqi ini dapat mengasah otak dan IQ, kesabaran, ketekunan, kepercayaan diri, dan mengontrol emosi, selain itu mengandung filosofi dan makna. Saya merasa lebih bisa bersaing dan memajukan seluruh komponen pengembangan diri,” kata Rendi, atlet PEXI yang meraih peringkat 5 kejuaraan dunia.
 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: KONI ingin sosialisasi catur klasik xiangqi kian ditingkatkan


Pewarta : Fajar Satriyo
Editor : Muhammad Zulfikar
Copyright © ANTARA 2025