Muaro (ANTARA) - Nagari Aie Angek Kecamatan Sijunjung menggelar prosesi adat kegiatan khatib ramadan yang berlangsung di Rumah Gadang kaum Chaniago.
Kegiatan khatib ramadan ini rutin dilaksanakan setiap tahun di kenagarian Aia Angek setelah lebaran puasa enam di bulan Syawal. Kali ini tepat pada 13 Juni 2019.
Prosesi ini bertujuan untuk memilih seorang khatib yang baik agar dapat membina spiritualitas dan inspirasi bagi masyarakat yang nantinya menjadi khatib di mesjid tersebut .
Hal ini disampaikan Wali Nagari Air Angek Asrial pada saat menyampaikan sambutannya, menyebutkan masa jabatan khatib selama 3 tahun dan tahun ini merupakan tahun terakhir.
Karena tahun ini khatib yang menjabat terakhir sehingga acaranya sangat meriah seperti acara baarak dari rumah gadang induk ke rumah gadang dimana suku Chaniago yang memegang gala khatib saat ini, ujarnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Parpora, Afrineldi beserta rombongan, ninik mamak, pemuka agama, masyarakat yang dirantau yang masih di kampung sebelum pulang ke rantau.
Pada saat acara berlangsung juga diselingi dengan atraksi silat tari dari anak nagari.
Wali Nagari Aie Angek mengucapkan ribuan terima kasih kepada semua yang hadir di prosesi adat pemilihan khatib ramadan dimana telah menyempatkan diri untuk datang pada acara Khatib Ramadhan tahun 2019 M/1440 H.
"Kami mewakili masyarakat nagari Aie Angek berharap mudah - mudahan ada manfaatnya untuk Kabupaten Sijunjung terutama dalam penunjang Program Geopark Ranah Minang Silokek di Kab. Sijunjung, Amin Yarabal Alamin", pinta Asrial.
Kegiatan khatib ramadan ini rutin dilaksanakan setiap tahun di kenagarian Aia Angek setelah lebaran puasa enam di bulan Syawal. Kali ini tepat pada 13 Juni 2019.
Prosesi ini bertujuan untuk memilih seorang khatib yang baik agar dapat membina spiritualitas dan inspirasi bagi masyarakat yang nantinya menjadi khatib di mesjid tersebut .
Hal ini disampaikan Wali Nagari Air Angek Asrial pada saat menyampaikan sambutannya, menyebutkan masa jabatan khatib selama 3 tahun dan tahun ini merupakan tahun terakhir.
Karena tahun ini khatib yang menjabat terakhir sehingga acaranya sangat meriah seperti acara baarak dari rumah gadang induk ke rumah gadang dimana suku Chaniago yang memegang gala khatib saat ini, ujarnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Parpora, Afrineldi beserta rombongan, ninik mamak, pemuka agama, masyarakat yang dirantau yang masih di kampung sebelum pulang ke rantau.
Pada saat acara berlangsung juga diselingi dengan atraksi silat tari dari anak nagari.
Wali Nagari Aie Angek mengucapkan ribuan terima kasih kepada semua yang hadir di prosesi adat pemilihan khatib ramadan dimana telah menyempatkan diri untuk datang pada acara Khatib Ramadhan tahun 2019 M/1440 H.
"Kami mewakili masyarakat nagari Aie Angek berharap mudah - mudahan ada manfaatnya untuk Kabupaten Sijunjung terutama dalam penunjang Program Geopark Ranah Minang Silokek di Kab. Sijunjung, Amin Yarabal Alamin", pinta Asrial.