Jakarta, (Antaranews Sumbar) -  Atlet para-renang Indonesia Jendi Pangabean merebut medali perunggu nomor 100 meter gaya bebas S9 Asian Para Games 2018 di Jakarta, Senin.

        Jendi yang berlomba di lane 5 menyelesaikan lomba dengan waktu 1 menit 1,31 detik.

        Medali emas nomor tersebut direbut oleh perenang Jepang Takuro Yamada dengan catatan waktu 58,40 detik.

        Sedangkan medali perak diraih oleh perenang Jepang lainnya Daiki Kubo dengan catatan waktu 1 menit 0,90 detik. (*)

Pewarta : Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor : Joko Nugroho
Copyright © ANTARA 2024