Padang (ANTARA) - Persib Bandung akan menjamu tim Badai Pasific PSBS Biak pada pertandingan pekan ke-18 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api Bandung, Ahad (24/1/2026).
Meski peringkat klasemen mereka di BRI Super League terpaut jauh, Persib urutan kedua dan PSBS di urutan ke-15, namun Persib tidak ingin gegabah.
Pelatih Persib Bojan Hodak menyebutkan timnya tidak bisa menganggap lemah kekuatan PSBS yang bisa menebar ancaman bagi tim lawan.
Meski diunggulkan pada pertandingan nanti, namun Hodak melihat hasil akhir kemenangan PSBS Biak atas Bhayangkara FC 4-1 merupakan bukti kekuatan PSBS.
Meski di putaran pertama Persib bisa menggulung PSBS dengan skor 3-1 saat bertandang sebagai tamu. Sebagai tuan rumah dan dengan kekuatan yang ada saat ini Persib lebih diunggulkan.
Striker Marc Klok juga menyebutkan motivasinya dan juga dengan pemain lainnya sudah cukup besar untuk bisa memberikan kemenangan pada pertandingan ini.
Klok menyebutkan, mereka sudah lama tidak bermain dan selama itu melakukan latihan sehingga kondisi pemain sangat baik dan kebugaran sangat mendukung.
"Tim lain sudah memulai putaran kedua pada dua hari kemarin, mereka sudah ada yang menang dan Persib tidak ingin kesempatan baik untuk kembali meraih kemenangan terkendala," katanya.
Pihaknya selalu memandang semua tim sama dan tidak boleh terlalu percaya diri karena perbedaan posisi di klasemen tak otomatis menjamin hasil pertandingan.
Hal senada diungkapkan Bojan Hodak yang meminta pada pemainnya selalu konsentrasi pada setiap permainan.