Padang (ANTARA) - Kepala LKBN Antara Biro Sumatera Barat, Syarif Abdullah lakukan silaturahmi dengan Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Danlanud) Sutan Sjahrir Padang, Kolonel Nav. Sani Salman Nuryadin di Kompleks Lanud Sutan Sjahrir Padang, Sumatera Barat, Rabu. 

Pertemuan yang juga dihadiri unsur pimpinan di jajaran  Lanud Sutan Sjahrir itu diisi dengan sharing dan diskusi tentang kiprah TNI AU dalam pengawalan wilayah udara, mendukung ketahanan pangan serta program makan bergizi gratis yang diusung pemerintah. 

"Kami terus berupaya mendukung dan bekerja sama dengan berbagai pihak, untuk mendukung ketahanan pangan dan program Makan Bergizi Gratis (MBG)," kata Kolonel Nav. Sani Salman Nuryadin.

Ia mengatakan Lanud Sutan Sjahrir memiliki aset untuk mendukung program MBG, seperti untuk penyediaan dapur karena memiliki lahan yang luas.

"Jika satu dapur standar dapur 3.000 meter persegi, kita bisa menyediakan dua dapur untuk program MBG, tinggal nanti kita bekerja sama dengan batalion," sebutnya.

Ia menyebutkan saat ini di Kota Padang, baru terdapat lima dapur umum yang bisa digunakan untuk program MBG.

Sementara untuk program ketahanan pangan, Lanud Sutan Sjahrir berupaya memberdayakan lahan tidur yang dimiliki.

Namun untuk pertanian setelah dilakukan pemeriksaan, kualitas tanah Lanud Sutan Sjahrir memiliki kadar keasaman yang tinggi, sehingga jagung yang sudah ditanam sebelumnya tidak berkembang dengan baik.

Selain itu, Lanud Sutan Sjahrir juga sudah menebar sebanyak lima ribu ekor bibit ikan nila jenis nirwana di tiga kolam, yang ada di wilayah Lanud Sutan Sjahrir.

"Bibit ikan nila tersebut, merupakan bantuan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Sumbar, melalui UPTD Konservasi dan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan," sebutnya.

Sementara itu Kepala Biro Antara Sumbar, Syarif Abdullah mengatakan silaturahmi dan audiensi dengan Danlanud Sutan Sjahrir, untuk memperkuat kolaborasi serta sinergitas  bidang publikasi, edukasi serta kegiatan lainnya dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pertahanan dan keamanan. 

"TNI AU dalam hal ini jajaran Lanud Sutan Sjahrir memiliki banyak kiprah mengawal wilayah udara. Andil lainnya  ikut mendukung  ketahanan pangan dan MBG serta beberapa kiprah lainnya yang inspiratif bagi masyarakat, kami siap berkolaborasi,"  katanya.

Ia menambahkan Antara sebagai kantor berita negara komitmen untuk menyampaikan informasi yang memberi pencerahan kepada masyarakat serta menyediakan berita serta informasi yang cepat, akurat dan penting. 


Pewarta : Melani Frianti
Editor : Syarif Abdullah
Copyright © ANTARA 2025