Kedua wilayah itu adalah sebagian wilayah di Kabupaten Manggarai Timur di Pulau Flores bagian barat dan Kabupaten Belu, wilayah yang berbatasan dengan negara tetangga Timor Leste
Kupang, (ANTARA News) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Lasiana mengimbau warga untuk mewaspadai dua kabupaten di Nusa Tenggara Timur (NTT) mengalami curah hujan sangat tinggi (>300 mm).

"Kedua wilayah itu adalah sebagian wilayah di Kabupaten Manggarai Timur di Pulau Flores bagian barat dan Kabupaten Belu, wilayah yang berbatasan dengan negara tetangga Timor Leste," kata Kepala BMKG Stasiun Klimatologi Kupang, Apolinaris Geru kepada Antara di Kupang, Jumat.

Dia mengemukakan hal itu, berkaitan dengan hasil analisis curah hujan dasarian II Februari 2019 di NTT.

Selain dua kabupaten itu, terdapat pula enam kabupaten di provinsi berbasis kepulauan itu yang juga mengalami curah hujan tinggi yakni berkisar 151-300 mm.

Ke-enam kabupaten itu adalah sebagian besar Kabupaten Manggarai, sebagian besar Kabupaten Manggarai Timur, sebagian besar Kabupaten Ngada, sebagian kecil Kabupaten Sikka, sebagian Kabupaten Alor ?serta sebagian kecil Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).

"Kalau dari hasil analisis curah hujan dasarian II Februari 2019 menunjukkan, pada umumnya sebagian wilayah NTT mengalami curah hujan dengan kategori menengah (51-150) mm," katanya.

Kecuali sebagian wilayah yang mengalami curah hujan dengan kategori rendah (0-50 mm).

Wilayah-wilayah tersebut adalah Kabupaten Manggarai Barat, sebagian kecil Kabupaten Manggarai, sebagian kecil Kabupaten Manggarai Timur, sebagian besar Kabupaten Ende, sebagian kecil Kabupaten Sikka, Kabupaten Sumba Barat Daya.

Sebagian Kabupaten Sumba Barat, sebagian kecil Kabupaten Sumba Tengah, sebagian besar Kabupaten Sumba Timur, Kabupaten Sabu Raijua, Kabupaten Rote Ndao, sebagian kecil Kota Kupang, sebagian kecil Kabupaten Kupang, sebagian kecil Kabupaten Timor Tengah Selatan serta sebagian kecil Kabupaten Timor Tengah Utara.

Untuk dasarian III Februari, dia mengatakan, berdasarkan peta prakiraan peluang curah hujan dasarian III Februari 2019, diketahui bahwa ?wilayan NTT pada umummnya ?diprakirakan memiliki peluang curah hujan 21-50 mm sebesar 60-100 persen.

Sedangkan di sebagian Kabupaten Manggarai Barat, sebagian besar Kabupaten Manggarai Timur, sebagian besar Kabupaten Ngada, sebagian Kabupaten Kupang, sebagian kecil Kabupaten Timor Tengah Selatan dan sebagian kecil Kabupaten Timor Tengah Utara diprakirakan memiliki peluang curah hujan >50 mm sebesar 60-90 persen.

Baca juga: Hujan disertai angin kencang landa NTT

Baca juga: Cuaca buruk NTT akibat tekanan rendah di Australia

Pewarta: Bernadus Tokan
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2019