Mukomuko (ANTARA News) - Warga Kecamatan Ipuh, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, akhirnya menemukan mayat dua orang korban hanyut di pantai Desa Pasar Ipuh.

"Mayat dua korban ini ditemukan oleh warga setempat di waktu dan lokasi yang berbeda," kata warga Kecamatan Ipuh Beni saat dihubungi dari Mukomuko, Minggu.

Dua warga Desa Pulau Makmur, Kecamatan Ipuh, yang sedang "menjala" atau menjaring ikan di pantai Desa Pasar Ipuh, Sabtu malam (10/2) hanyut di pantai di wilayah tersebut.

Ia menyatakan, warga di wilayah itu menemukan Mayat Fadillah Ail (16) siswa MAN 1 Ipuh di muara dekat lokasi korban menjaring ikan pada Minggu dini hari sekira pukul 01.00 WIB.

Kemudian, lanjutnya, warga menemukan mayat Agung Edi Chandra (17) di pinggir pantai desa tersebut, atau berada tidak jauh dari lokasi korban hanyut, pada Minggu malam sekira pukul 22.00 WIB.

Ia mengatakan, sekarang ini jasad Fadillah Ail (16), siswa MAN 1 Kecamatan Ipuh yang juga warga Desa Pulau Makmur telah dimakamkan di tempat pemakaman umum di wilayah tersebut.

Kepala Desa Pulau Makmur Ramli mengatakan ada tiga warganya yang menjala ikan di muara Pantai Desa Pasar Ipuh, satu orang di antaranya selamat.

Sedangkan dua orang warganya, yakni Fadillah Ail, siswa kelas satu MAN 1 Ipuh dan Agung Edi Candra, pekerjaan swasta hanyut di pantai tersebut.

"Chandra Irawan yang selamat saat kejadian itu memberitahukan bahwa dua temannya hanyut kepada warga setempat.

Pewarta: Ferri Aryanto
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018