Ninik Mamak Manggopoh Minta Masyarakat Bersatu Bangun Daerah

id Ninik Mamak Manggopoh Minta Masyarakat Bersatu Bangun Daerah

Lubukbasung, (Antara) - "Ninik mamak" atau tokoh adat Nagari Manggopoh, Kecamatan Lubukbasung, Kabupaten Agam, meminta masyarakat setempat bersatu dalam membangun daerah. "Saya meminta masyarakat bersatu dalam membangun Nagari Manggopoh kedepan," kata ninik mamak Manggopoh Ali Umar Rustam saat pelantikan Ridwan sebagai Wali Nagari Manggopoh Kecamatan Lubukbasung periode 2013-2019 di halaman Medan Bapaneh, Sabtu. Ia menambahkan, pasca pemilihan wali nagari pada Minggu (27/10), masyarakat Manggopoh terkotak-kotak akibat mendukung calon wali nagari. Namun setelah pelantikan ini, masyarakat diminta legowo dan mendukung wali nagari yang dilantik untuk kemajuan daerah mengingat masih banyak tugas yang berat bagi wali nagari seperti pembangunan kantor wali nagari, balai adat dan lainnya. "Wali Nagari Manggopoh termiskin dari 82 nagari di Kabupaten Agam, karena tidak memiliki kantor," katanya. Saat ini, kantor wali nagari masih berstatus pinjam pakai gedung milik Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Agam. "Saya berharap pada periode ini, Ridwan bisa membangun kantor wali nagari," tegasnya. Pada kesempatan itu, dia mengatakan, pihaknya berusaha membangun kantor wali nagari."Saya minta dukungan semua pihak agar kantor wali nagari ini terbangun," tambahnya. Sementara itu, Bupati Agam Indra Catri menambahkan, semua pihak harus bahu membahu untuk mendukung program wali nagari dalam membangun daerah. Dia berharap, dalam menjalankan program ini harus sesuai dengan Rancangan Progra Jangka Menengah (RPJM) Kabupaten Agam, sehingga saling bersinerji antar nagari dengan kabupaten. Setelah melantik wali nagari Manggopoh, Bupati melantik Ardi Misyanto sebagai Wali Nagari Kampuang Tanggah, Kecamatan Lubukbasung peridode 2013-2019. (ari)