Miris, bayi perempuan ditinggal di depan kontrakan

id Penemuan bayi,Bayi perempuan,Dibuang depan rumah,Depan rumah warga,Kabupaten Bekasi

Miris, bayi perempuan ditinggal di depan kontrakan

Kapolsek Setu AKP Usep Aramsyah menggendong bayi perempuan yang diduga sengaja dibuang orangtuanya di salah satu rumah warga di Kampung Rawa Atug, Desa Cibening Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Senin.ANTARA/Pradita Kurniawan Syah.

"Saat ini, bayi tersebut telah dibawa ke Rumah Sakit Kartika Husada untuk mendapatkan perawatan medis dan memastikan kondisi kesehatan," katanya.

Petugas juga telah memeriksa beberapa saksi untuk mengidentifikasi pelaku serta mengungkap motif di balik tindakan pembuangan bayi tersebut.

Usep mengimbau kepada masyarakat agar segera melaporkan kepada pengurus RT/RW atau kepolisian jika menemukan orang yang mencurigakan guna membantu proses penyelidikan.

"Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui identitas pelaku dan motif di balik penemuan bayi tersebut," katanya.

Pewarta :
Editor: Syarif Abdullah
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.