Pulau Punjung (ANTARA) - Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Cabang Solok melaksanakan pasar murah Sembilan Bahan Kebutuhan Pokok (Sembako) yang akan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Dharmasraya ke 20, di halaman Kantor Bupati setempat, 5 sampai 6 Januari 2024.
"Bulog Cabang Solok bekerjasama dengan Dinas Pertanian akan melaksanakan bazar pangan murah dalam rangka memeriahkan HUT ke 20 Kabupaten Dharmasraya," kata Kepala Dinas Pertanian Dharmasraya, Darisman, di Pulau Punjung, Senin.
Ia mengatakan ada beberapa produk sembako yang akan dijual terutama beras, gula, minyak goreng dan daging, yang semuanya telah disubsidi agar dapat meringankan belanja masyarakat, khususnya di Kabupaten Dharmasraya.
"Yang termurah ada daging sapi yang akan dijual hanya Rp95.000 per kilogram," ungkapnya.
Ia menjelaskan bulog tidak memberi persyaratan khusus kepada masyarakat yang ingin berbelanja nantinya. Siapapun bebas untuk membeli semua produk dan komoditi yang diperjualbelikan, dengan jumlah berapapun, sepanjang stok masih ada.
"Oleh karena itu kepada masyarakat Dharmasraya, mari memanfaatkan momentum yang diberikan Bulog Cabang Solok ini dengan mengunjungi lokasi pameran dan bazar tersebut mulai Jumat sampai Sabtu esok," katanya.
Berita Terkait
Annisa bertekad taklukkan kotak kosong di Dharmasraya agar daerah punya kepemimpinan
Jumat, 1 November 2024 18:27 Wib
Bupati Dharmasraya tinjau perbaikan jembatan gantung lubuk karak
Rabu, 30 Oktober 2024 11:43 Wib
Kejati Sumbar tahan mantan Kabag Umum Dharmasraya dalam kasus korupsi (Video)
Selasa, 29 Oktober 2024 17:14 Wib
Tampung kebutuhan anak muda, Annisa-Leli akan hadirkan ruang kreatif berbasis RTH di Dharmasraya
Rabu, 16 Oktober 2024 16:49 Wib
Annisa-Leli siap kembangkan nilai-nilai toleransi dan budaya di Dharmasraya
Selasa, 15 Oktober 2024 18:33 Wib
Bupati Dharmasraya hadiri apel gelar pasukan operasi zebra singgalang
Senin, 14 Oktober 2024 12:28 Wib
PMI Sumbar Kunjungan kerja ke Dharmasraya
Selasa, 8 Oktober 2024 11:57 Wib
DLH Dharmasraya gelar lomba sekolah sehat
Senin, 7 Oktober 2024 13:27 Wib