Wali Kota Padang resmikan pengoperasian tiga stasiun kereta api

id Wako Padang,Stasiun kereta api,Sumbar

Wali Kota Padang resmikan pengoperasian tiga stasiun kereta api

Wali Kota Padang, Hendri Septa didampingi Forkopimda meresmikan Stasiun di Padang (ANTARA/Mario SN)

Padang (ANTARA) - Wali Kota Padang, Sumatera Barat Hendri Septa meresmikan pengoperasian tiga stasiun kereta api di kota setempat yakni Stasiun Alai, Stasiun Air Tawar dan Stasiun Lubuk Buaya yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dalam menggunakan jasa kereta api.

"Kita mengajak masyarakat untuk memanfaatkan angkutan kereta api ini sebagai sarana mobilisasi massa di Kota Padang," kata dia di Padang, Kamis.

Menurut dia Pemerintah Kota Padang akan menghubungkan stasiun ini nantinya dengan Bus Trans Padang sehingga memudahkan akses masyarakat menuju stasiun kereta api yang tersebar di Kota Padang.

"Adanya pembangunan stasiun akan memudahkan masyarakat melakukan perpindahan barang dan orang. Kami bertekad mendukung jalur stasiun yang ada di padang padukan dengan Trans Padang," kata dia.

Dirinya berharap pengaktifan stasiun ini diharapkan mampu menggerakkan perekonomian masyarakat dan pihaknya akan membantu sosialisasi agar masyarakat dapat menggunakan kereta api sebagai sarana transportasi.

"Kereta api ini merupakan moda transportasi massal pertama di dunia diikuti moda lain. Kita berharap aset dan fasilitas yang dibangun ini dapat dijaga dengan baik oleh masyarakat setempat," kata dia.

Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas II Padang Supandi mengatakan untuk meningkatkan pelayanan pengguna jasa kereta api pihaknya telah merevitalisasi lima stasiun dan tiga diantaranya ada di kota Padang yaitu stasiun Alai, Stasiun Air TAwar dan Stasiun Lubuk Buaya

Menurut dia kondisi stasiun-stasiun tersebut saat ini sudah jauh lebih baik dan dapat memenuhi standar pelayanan minimum yang ditentukan antara lain ketersediaan ruang tiket, keamanan, toilet, dan Musholla.

"Selain itu peron juga sudah tinggi sesuai standar dengan panjang sekitar 100 meter dan dengan panjang ini, tentu rangkaian kereta bisa ditambah sehingga kapasitas angkut juga lebih besar," kata dia.