Kemenag Pesisir Selatan luncurkan 25 program inovasi

id berita pessel,berita painan,berita sumbar

Kemenag Pesisir Selatan luncurkan 25 program inovasi

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pesisir Selatan, Abrar Munanda di Painan,

Painan (ANTARA) - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pesisir Selatan meluncurkan 25 program inovasi dalam rangka memaksimalkan pelayanan publik, Rabu (18/1).

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pesisir Selatan, Abrar Munanda di Painan, Rabu, mengatakan lahirnya inovasi tersebut berawal dari sejumlah kendala yang ditemui di lapangan saat memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Untuk itu, kita motivasi kawan-kawan. Biasanya kita sering menemui kendala baik itu kendala teknis, sarana dan prasarana serta kendala minimnya SDM. Nah, kendala itu harus kita dobrak dengan berbagai cara dengan tetap mengacu pada regulasi yang mengatur," katanya.

Melalui motivasi dan kolaborasi yang optimal, maka Kemenag Pesisir Selatan dan jajaran akhirnya mampu melahirkan 25 program inovasi.

Sebanyak 25 program inovasi tersebut diluncurkan saat Kemenag Pesisir Selatan menggelar kegiatan Tasyakuran dalam rangkaian kegiatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-77 Kementetrian Agama RI.

Meriahnya, peluncuran program inovasi itu dihadiri langsung Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sumatera Barat, Helmi. Kemudian, Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rudi Hariyansah, sejumlah kepala perangkat daerah, instansi vertikal serta kepala sekolah jajaran Kemenag Pesisir Selatan.

Berikut 25 program inovasi di lingkungan kantor Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan :

1. PTSP Online Kankemenag Kabupaten Pesisir Selatan.

2. Siti Haji (Sekilas Info Tentang Jemaah Haji).

3. Kolang Kaling (Konsultasi Langsung dan Konsultasi Keliling)

4. Belimbing Abu (Belajar Bimbingan dan Konsultasi bersama Ayah dan Bunda).

5. Stand Up Dakwah

6. Masak di KUA (Maota Sakinah di KUA)

7. Benah Kerja (Belajar Sakinah Keluarga Remaja)

8. Sayhdu di KUA (Salat Dhuha di KUA)

9. Pesantren Catin

10. Melati (Melayani Sepenuh Hati)

11. Padi (Pelayanan Disabilititas)

12. Polsek Tegas (Pelayanan Online Secepat Kilat)

13. Petani (Prestasi Tiada Henti)

14. Rumor Sejuk (Rumah Moderasi Sejuta Edukasi Penyejuk Hati)

15. Populer (Publikasi Ok, Protokoler Unggul, Literasi Keren)

16. Gema Pudik (Gemar Membaca melalui Pustaka Digital)

17. Maju Bung (Madrasyah Sejuta Bunga)

18. Tulip Sya'ir (Tulis, Pahami, Syarah, Internalisasi)

19. Kebab Turki (Kelas Bahasa Arab Tujuan Madrasyah ke Internasional)

20. Bela Diri dan Prestasi

21. Wamad (Warung Madrasyah)

22. Perpustakaan Digital

23. Siswa Menulis

24. Penampilan Bakat

25. Madrasyah Ramah Anak.