Pemkab Pessel komitmen kurangi sampah

id berita pessel,berita painan,pengelolahan sampah pessel

Pemkab Pessel komitmen kurangi sampah

Bupati Kabupaten Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar

Painan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatra Barat berkomitmen mengurangi sampah dengan cara mendorong warga untuk mengolah sampah sendiri dengan cara membakar serta mengurangi penggunaan kantong sekali pakai.

"Pada 2022 ini kita berupaya melakukan pengurangan dan pengelolaan sampah secara maksimal. Melalui Hari Peduli Sampah Nasional yang diselenggarakan setiap tahunnya, kita juga berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan dengan mengurangi serta mengelola sampah dengan baik," tegas Bupati Pesisir Selatan, Rusma Yul Anwar, di Painan, Senin (24/1).

Lebih lanjut bupati mengatakan, pemkab serius menyikapi persoalan sampah, salah satu upaya nyata adalah dengan melibatkan masyarakat mengelola sampah. Masyarakat secara partisipatif diminta mengumpulkan sampah di lingkungan masing-masing.

Disebutkan, melalui peringatan hari peduli sampah nasional setiap tahunnya menjadi motivasi untuk meningkatkan kepedulian terhadap sampah yang ada di sekolah, instansi dan lingkungan pemukiman. Kegiatan itu sesuai kebijakan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), untuk menjadikan Indonesia bebas sampah dalam waktu yang tidak terlalu lama.

"Ya, melalui peringatan hari peduli sampah nasional menjadi motivasi untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap sampah yang ada di sekolah, instansi dan lingkungan pemukiman," ujarnya.

Lebih lanjut dijelaskan, kebijakan nasional terkait penanganan sampah rumah tangga dan sampah sejenis rumah tangga maupun berbagai kegiatan lainnya seperti pengembangan bank sampah, sampah menjadi energi, serta berbagai kegiatan kemasyarakatan terus dimaksimalkan.

"Kita mengimbau seluruh elemen masyarakat agar meningkatkan kepedulian terhadap penanganan sampah rumah tangga dan sampah sejenis rumah tangga maupun berbagai kegiatan lainnya seperti pengembangan bank sampah, sampah menjadi energi, serta berbagai kegiatan kemasyarakatan lainnya," pinta bupati.