PLN UIW Sumbar resmikan gedung UP3 Payakumbuh

id PLN, gedung, up3

PLN UIW Sumbar resmikan gedung UP3 Payakumbuh

Dirregsumkal PLN dan Walikota Payakumbuh Resmikan Gedung UP3 Payakumbuh (ANTARA/HO-PLN)

Payakumbuh (ANTARA) -

PLN Unit Induk Wilayah Sumbar meresmikan Gedung Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Payakumbuh yang berlokasi di Kota Payakumbuh, pada Senin 10 Januari 2022.

Pembangunan Gedung UP3 Payakumbuh menandai semangat baru untuk memulai kinerja dan pelayanan yang lebih baik. Acara peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti yang dilakukan langsung oleh Direktur Bisnis Regional Sumatera dan Kalimantan PT PLN (Persero), Adi Lumakso dan disaksikan pula oleh Walikota Payakumbuh Riza Falepi dan jajaran Forkopimda, seperti dirilis, Selasa.

Turut hadir pula Executive Vice President Transmisi Regional Sumatera dan Kalimantan PT PLN (Persero) Nur Wahyu Dhinianto, Manager Eksekutif Direksi Emir Muhaimin, GM PLN UIW Sumbar Toni Wahyu Wibowo beserta jajaran, serta anggota Dewan Energi Nasional (DEN) Herman Darnel Ibrahim.

Dalam sambutannya Direktur Bisnis Regional Sumatera dan Kalimantan PLN Adi Lumakso menyampaikan peresmian gedung baru menandai semangat seluruh insan PLN Payakumbuh untuk semakin baik dalam kinerja dan pelayanan kepada seluruh masyarakat.

“Kami berharap dengan hadirnya gedung baru seluruh insan PLN UP3 Payakumbuh saling mendukung untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Hal senanda diungkapkan oleh Toni Wahyu Wibowo selalu GM PLN UIW Sumbar.

“Kehadiran gedung baru hendaknya menambah upaya kita untuk terus memberikan pelayanan terbaik, mutu terbaik, dan kualitas keandalan terbaik. Kurang lebih 14 tahun lamanya, UP3 Payakumbuh belum memiliki gedung permanen yang sesuai standar korporat. Setelah melewati berbagai proses panjang, akhirnya kita menjadi saksi sejarah resminya gedung PLN UP3 Payakumbuh yang baru. Terima kasih saya ucapkan untuk Diregsumkal, Walikota Payakumbuh, dan hadirin sekalian yang bersedia meringankan kaki dalam peresmian salah satu unit mutiara kami ini,” ungkap Toni.

Gedung baru PLN UP3 Payakumbuh merupakan perwujudan semangat transformasi PLN. Desain dan kolaborasi warna Gedung merupakan semangat AKHLAK sebagai pedoman perilaku insan-insan PLN.

Herman Danil Ibrahim, anggota DEN yang hadir dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat atas diresmikannya gedung baru UP3 Payakumbuh.

“Saya titipkan semangat tersebut kepada seluruh pegawai PLN UP3 Payakumbuh dan 4 ULP yang berada di bawah koordinasi UP3 Payakumbuh, agar kiranya hadirnya gedung baru ini menyulut semakin terpatrinya semangat,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama Walikota Payakumbuh Riza Falepi memuji pelayanan PLN yang semakin responsif dan inovatif.

“Saya mengapresiasi PLN UP3 Payakumbuh yang selalu kooperatif dan responsif dalam melayani masyarakat. Semoga sinergi antara PT PLN Persero dengan Pemerintah Kota Payakumbuh semakin erat agar Program kelistrikan berjalan dengan lancar,”ucapnya.

Selain meresmikan gedung, momen tersebut juga dimanfaatkan untuk menyerahkan bantuan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Payakumbuh berupa pembagian 150 paket sembako kepada Fakir Miskin dengan total nilai Rp. 37.500.000.-, santuan kepada 100 Orang Anak Yatim Dhuafa dengan total Rp 25.000.000,- bantuan modal usaha kepada Dhuafa sekaligus Mualaf dengan Nominal Rp 10.000.000, dan bantuan uang pendidikan kepada Santri Penghafal AlQuran.

Dengan diresmikannya gedung baru ini seluruh insan PLN UP3 Payakumbuh semakin aktif dalam mendukung rencana untuk mengaliri Listrik di seluruh Payakumbuh dan sekitarnya sehingga dapat menunjang segala sektor pembangunan dan mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat.
Dirregsumkal PLN dan Walikota Payakumbuh Resmikan Gedung UP3 Payakumbuh (ANTARA/HO-PLN)