21 Pertashop telah beroperasi di Agam sejak 2020

id Berita agam, berita sumbar

21 Pertashop telah beroperasi di Agam sejak 2020

Sekretaris Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Agam, Aguska Dwi Fajri. (Antara/Yusrizal)

Lubukbasung (ANTARA) -

Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Agam, Sumatera Barat mencatat 21 outlet Pertashop telah beroperasi di daerah itu semenjak dua tahun lalu dalam membantu pengendara mendapatkan bahan bakar minyak.

"21 outlet Pertashop ini berdasarkan data yang kita peroleh dari PT Pertamina," kata

Sekretaris Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Agam, Aguska Dwi Fajri didampingi Kabid Perdagangan Nelfia Fauzana di Lubukbasung, Sabtu.

Ia mengatakan, Pertashop itu berada di daerah yang jauh dari stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) seperti, Kecamatan Palembayan, Matur, Malalak dan lainnya.

Sementara target PT Pertamina, tambahnya, akan membuat Pertashop satu outlet untuk setiap nagari, sehingga total menjadi 82 outlet yang sesuai dari jumlah nagari.

"PT Pertamina siap memfasilitasi warga untuk membangun Pertashop di nagari yang belum ada outlet Pertashop," katanya.

Ia menambahkan, gerai BBM skala kecil Pertamina yang didirikan di daerah-daerah yang jauh dari SPBU demi pemerataaan akses energi.

Pihaknya mendorong pemilik BBM enceran untuk membuat Pertashop dalam mendapatkan legalitas dari PT Pertamina.

Selain itu, mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, karena dampak kebakaran dari BBM enceran cukup tinggi.

"Sebelum ini terjadi, kita telah mengantisipasi agar mereka mau membuka Pertashop itu," katanya.

Pertashop sendiri merupakan outlet penjualan berskala tertentu yang dipersiapkan untuk melayani kebutuhan konsumen BBM non subsidi, LPG non subsidi, dan produk ritel Pertamina lainnya dengan mengutamakan lokasi pelayanannya di desa atau di kota yang membutuhkan pelayanan produk dari perusahaan migas pelat merah ini.