Meski hadapi kendala ini, atlet tinju Sumbar tetap optimis raih medali emas di PON Papua

id berita padang,berita sumbar,pon papua,tinju

Meski hadapi kendala ini, atlet tinju Sumbar tetap optimis raih medali emas di PON Papua

Atlet tinju putri Sumbar tengah fokus berlatih di Padang untuk persiapan PON Papua. (Antarasumbar/Mutiara Ramadhani)

Saya optimis pasti bisa juara di PON XX Papua sesuai dengan target yang diharapkan KONI Sumbar untuk cabang olahraga tinju ini,
Padang (ANTARA) - Petinju putri Rola Laili Atika menjadi satu-satunya atlet yang berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua mewakili Sumatera Barat (Sumbar) pada cabang olahraga tinju mengatakan optimis meraih medali emas.

"Saya optimis pasti bisa juara di PON XX Papua sesuai dengan target yang diharapkan KONI Sumbar untuk cabang olahraga tinju ini," ucapnya di Padang, Jumat.

Ia mengatakan demi mencapai target tersebut, dirinya selalu melakukan latihan intensif baik secara fisik maupun teknik.

"Saya bersama pelatih lebih mengintensifkan latihan fisik dan teknik setiap harinya pada pagi dan sore untuk bisa menargetkan juara," ujar dia.

Meski telah melakukan latihan yang intensif setiap harinya, Rola tetap menghadapi berbagai kendala, salah satunya yaitu sulitnya mencari partner untuk berlatih tinju.

Saat ini hanya ada satu partnernya yang bisa diajak untuk berlatih tinju guna meningkatkan kemampuan bertandingnya, akan tetapi berhubung partner tersebut sedang sibuk kuliah, terpaksa dirinya berlatih sendiri.

Sementara Pelatih tinju Sumbar, Soleman Yalmav mengatakan usai latihan fisik dan teknik seharusnya atletnya lanjut ke pra kompetisi dengan melakukan try out keluar daerah akan tetapi terkendala oleh biaya.

Agar bisa mengikuti pra kompetisi, ia mencoba meminta dana TC (training center) intensif Agustus-September 2021 pada KONI Sumbar. Menurut dia, dana tersebut cukup untuk memenuhi keperluan atlet untuk pra kompetisi.

"Untuk mencairkan dana TC intensif yang dua bulan tersebut, KONI membuat aturan bahwa Pengprov harus mengajukan proposal dahulu, cuma kendalanya sampai saat ini kami belum terima sepersen pun dana tersebut," ucapnya.

Ia menyayangkan sikap Ketua Pengprov Pertina yang dianggap seolah tidak peduli pada nasib atletnya yang akan berlaga di PON tersebut. Sebab sejak awal latihan Januari sampai saat ini tidak ada bantuan yang diberikan.

"Padahal yang maju ini adalah atlet tinju putri terbaik, bahkan di Indonesia bagian Barat Rola ini menjadi satu-satunya peraih medali emas pada Porwil X Sumatera," ujar dia.

Meski begitu, ia mengatakan dirinya bersama atletnya akan terus giat berlatih secara intensif jelang keberangkatan ke Papua pada 1 Oktober 2021 guna bisa meraih medali emas.