Lubuk Sikaping (ANTARA) - Sebanyak sembilan orang pegawai termasuk Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat memakai baju adat tradisional dalam mengikuti upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-76 tahun melalui virtual di Rutan setempat.
Pantauan di lapangan kegiatan upacara HUT RI ke-76 tahun itu dilaksanakan hari ini Selasa (17/8) pukul 10.00 WIB, pagi di Istana Merdeka Jakarta Pusat, upacara dipimpin langsung Presiden Republik Indonesia Jokowi Dodo diikuti pegawai Rutan Lubuk Sikaping melalui virtual.
Selain itu perayaan HUT RI ke-76 di Rutan Kelas IIB Lubuk Sikaping dengan banyaknya pernak pernik perhiasan warna merah putih di lokasi tersebut.
"Pemakaian baju adat tradisional pada pegawai Rutan Kelas IIB Lubuk itu merupakan instruksi dari Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia," kata Kepala Rutan Kelas IIB Lubuk Sikaping, Nofrizal.
Saat mengikuti upacara HUT RI ke-76 tahun secara virtual itu, sembilan pegawai Rutan memakai baju adat itu bermacam-macam di berbagai daerah.
Adapun baju adat tradisional yang dipakai yakni ada baju adat tradisional Minangkabau, Jawa, Melayu dan lainnya.
Menurut Nofrizal makna arti perayaan HUT RI ke-76 tahun ini ialah mengenang perjuangan para pahlawan pada zaman dahulu untuk melawan penjajahan demi merebutkan Kemerdekaan, saat ini kita merayakan Kemerdekaan RI dengan penuh sukacita.
Ia berharap upacara HUT Kemerdekaan RI berjalan aman dan lancar, pihak Rutan juga pada perayaan HUT RI ke-76 tahun mengadakan perlombaan antar olahraga kepada warga binaan.
Pegawai Rutan Lubuk Sikaping berbabaju adat saat ikut perayaan HUT RI (Video)
Pemakaian baju adat tradisional pada pegawai Rutan Kelas IIB Lubuk itu merupakan instruksi dari Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia,