67.170 ton produksi ikan di Pasaman Barat hingga Juli 2021

id berita pasaman barat,berita sumbar,ikan

67.170 ton produksi ikan di Pasaman Barat hingga Juli 2021

Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Perikanan Pasaman Barat, Zulfi Agus saat meninjau nelayan di daerah itu dalam upaya meningkatkan produksi ikan di daerah itu. (Antarasumbar/Altas Maulana)

Memang belum mencapai target produksi ikan kita selama 2021 ini. Namun, hingga akhir tahun kita optimis mencapainya,
Simpang Empat (ANTARA) - Produksi ikan di Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) sejak Januari hingga Juli 2021 mencapai 67.170 ton.

Kepala Bidang Perikanan Tangkap Dinas Perikanan Pasaman Barat, Zulfi Agus di Simpang Empat, Senin, mengatakan, produksi ikan itu terdiri dari perikanan tangkap sebanyak 63.522 ton, perikanan budidaya 985 ton dan produksi pengolahan ikan sebesar 2.663 ton.

"Memang belum mencapai target produksi ikan kita selama 2021 ini. Namun, hingga akhir tahun kita optimis mencapainya," kata dia.

Ia mengatakan dari target produksi perikanan tangkap selama 2021 adalah sebanyak 107.532 ton, perikanan budidaya 5.780 ton dan target produksi pengolahan ikan sebanyak 5.567 ton.

Di tengah pandemi COVID-19 ini, katanya pihaknya tetap berusaha memacu realisasi produksi perikanan di Pasaman Barat.

Diantara upaya yang dilakukan adalah memberikan bantuan sarana dan prasarana melalui anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) dan dana aspirasi anggota DPRD Pasaman Barat.

Dana Alokasi Khusus bidang perikanan tahun 2021 sebesar Rp1,1 miliar lebih yang diperuntukan untuk bantuan perahu fiberglass sebanyak dua unit, bantuan alat tangkap 450 piece dan bantuan GPS sebanyak 41 unit.

Kemudian bantuan dari dana aspirasi anggota DPRD tahun 2021 yakni bantuan mesin long tail dan mesin tempel 28 unit, bantuan paket budidaya nila dan lele pada lima kelompok.

Selain bantuan yang berasal dari APBD kabupaten juga alokasi melalui anggaran propinsi dan kementerian untuk nelayan dan pembudidaya ikan seperti bantuan mesin diesel, bantuan alat tangkap dan bantuan fish box ukuran 220 liter dan 100 liter.

"Dengan berbagai bantuan itu nantinya diharapkan produksi ikan akan meningkat," harapnya.

Ia menambahkan diantara ikan yang dihasilkan di Pasaman Barat adalah tongkol, tenggiri, kakap merah, bawal, udang kelong, kerapu dan teri.

Ikan yang dihasilkan nelayan di Pasaman Barat selain dipasarkan di Sumbar juga di provinsi lainnya bahkan ada yang sampai ke luar negeri seperti ikan kerapu.***1***