Polres Agam gelar patroli skala besar antisipasi perkembangan Kamtibmas

id polres agam, berita agam, berita sumbar

Polres Agam gelar patroli skala besar antisipasi perkembangan Kamtibmas

Kabag Ops Polres Agam AKP Antonius Dakhi sedang memimpin operasi di salah satu warung, Jumat (23/7) (Antara/HO- Humas Polres Agam)

Lubukbasung, (ANTARA) - Kepolisian Resor Agam, Sumatera Barat menggelar patroli skala besar dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di masa pandemi COVID-19 di wilayah hukum Polres itu, Jumat (23/7) malam.

Waka Polres Agam Kompol Syafril didampingi Kabag Humas Polres Agam AKP Nurdin di Lubukbasung, Sabtu, mengatakan sasaran dari operasi itu tempat keramaian berupa warung cafe, pesta pernikahan dan lainnya.

"Patroli skala besar ini berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor : STR/653/Vll/OPS.2./2021 tanggal 23/7/2021," katanya.

Ia mengatakan, Polres Agam mengerahkan puluhan personel saat operasi itu yang dipimpin Kabag Ops Polres Agam AKP Antonius Dakhi.

Di lapangan, tambahnya, anggota menemukan warga tidak memakai masker saat berada di warung, cafe dan lainnya.

Anggota memberikan imbauan dan teguran untuk mematuhi protokol kesehatan dengan cara mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Selain itu, selalu menjaga situasi kamtibmas dalam pencegahan COVID-19 di wilayah hukum Polres Agam.

Khusus acara pernikahan agar tidak melanjutkan acara orgen tunggal bertujuan untuk tidak mengundang keramaian.

"Pesta pernikahan yang menggunakan hiburan kita minta untuk dihentikan," katanya.

Sebelumnya, anggota Polres Agam rutin menggelar operasi yustisi untuk menjaring warga dan pengendara yang tidak memakai masker.

Operasi itu dalam rangka mencegah penularan COVID-19 di wilayah hukum Polres Agam, karena kasus cukup tinggi.

"Dukungan dari masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan sangat dibutuhkan, agar kasus COVID-19 berkurang," katanya.