Ribuan masyarakat Payakumbuh ikuti Mega Gebyar Vaksinasi COVID-19

id vaksin, berita payakumbuh, berita sumbar

Ribuan masyarakat Payakumbuh ikuti Mega Gebyar Vaksinasi COVID-19

Pelaksanaan Mega Gebyar Vaksinasi COVID-19 yang digelar oleh pemerintah setempat di Lapangan Balai Kota Payakumbuh, Senin (19/7). (Antara/HO-Pemkot Payakumbuh)

Payakumbuh (ANTARA) - Ribuan masyarakat Kota Payakumbuh, Sumatera Barat mengikuti Mega Gebyar Vaksinasi COVID-19 yang digelar oleh pemerintah setempat di Lapangan Balai Kota Payakumbuh, Senin (19/7).

Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh Rida Ananda saat pelaksanaan mega gebyar vaksinasi di Payakumbuh, Senin mengatakan kegiatan mega vaksinasi COVID-19 ini rencananya akan dilaksanakan selama sepekan mulai dari Senin (19/7) sampai dengan Sabtu (24/7).

"Selama pelaksanaan Mega Gebyar vaksinasi ini, Pemerintah Kota Payakumbuh menargetkan jumlah vaksinasi lebih dari 5.000 dosis vaksin," ujarnya .

Menurutnya, target 5.000 dosis ini diyakini dapat tercapai melihat animo dari masyarakat Kota Payakumbuh yang sangat besar untuk mengikuti vaksinasi COVID-19.

"Hari ini sudah hampir 1.000 masyarakat kita yang ikut. Alhamdulillah, saat ini sudah banyak yang ingin dan sadar akan pentingnya vaksinasi COVID-19 bahkan beberapa hari lalu kita sempat kekurangan vaksin," kata dia.

Ia mengatakan tingginya keinginan masyarakat untuk ikut vaksin tidak terlepas dari sosialisasi yang terus dilakukan oleh pihaknya sehingga masyarakat tidak lagi termakan atau terpengaruh oleh hoax.

"Pelaksanaan mega gebyar vaksinasi kali ini memang difokuskan untuk masyarakat yang memiliki KTP Kota Payakumbuh bagi yang tidak ber-KTP Payakumbuh kami arahkan ke daerahnya," ujarnya.

Terpisah Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi mengatakan pihaknya terpaksa mengubah kebijakan terkait pelaksanaan Mega Gebyar Vaksinasi, salah satunya terkait waktu pelaksanaan.

"Pada awalnya dalam rencana digelar selama seminggu penuh dan hanya diliburkan besok (selasa). Tapi harus dirubah dan akan diliburkan dua hari seusai Idul Adha," kata dia.

Menurut Riza setelah dilakukan evaluasi, Pemko Payakumbuh ingin memberi kesempatan masyarakat untuk berkurban pada hari pasca lebaran Idul Adha.

"Kita berharap masyarakat dapat menjalankan ibadah kurban di tempat masing-masing dengan tenang terlebih dahulu. Nanti pada Jumat dan Sabtu kita kembali melayani masyarakat dalam Mega Gebyar Vaksinasi," kata dia.

Selanjutnya yang berubah setelah dilakukan evaluasi adalah tempat pelaksanaan karena tingginya angka partisipasi dalam Mega Gebyar Vaksinasi pada hari pertama yang mencapai 1000 orang.

Hal ini dilakukan demi mencegah kerumunan, pelaksanaannya bakal dibagi menjadi tiga titik, yakni di Kecamatan Payakumbuh Barat, Kecamatan Payakumbuh Utara, dan di halaman balaikota.

"Setelah melihat hasil pelaksanaan pada Mega Gebyar Vaksinasi pertama, demi menjaga protokol kesehatan, maka petugas kesehatan kita bagi untuk melaksanakan di tiga lokasi berbeda, tetap bagi warga ber-KTP Kota Payakumbuh," katanya.