Seluruh Kapolsek di wilayah Polres Bukittinggi ikuti pelatihan prima

id berita bukittinggi,berita sumbar,latih

Seluruh Kapolsek di wilayah Polres Bukittinggi ikuti pelatihan prima

Pelatihan di Polres Bukittinggi. (Antarasumbar)

Kita berusaha untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang sudah tercapai khususnya dibidang pelayanan SPKT, SKCK, dan Satpas SIM,
Bukittinggi (ANTARA) - Polres Bukittinggi, Sumatera Barat melakukan pelatihan prima untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya personil di wilayah hukum yang berlangsung di Mapolres Bukittinggi, Senin.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Kapolsek dan personil Polres Bukittinggi yang bertugas pada fungsi pelayanan baik.

"Kita berusaha untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang sudah tercapai khususnya dibidang pelayanan SPKT, SKCK, dan Satpas SIM," jelas Kapolres Bukittinggi, Dody Prawiranegara di Bukittinggi, Senin.

Pelatihan pelayanan prima tersebut menghadirkan Arlin Teguh Ardani selaku Founder dan Senior Trainer Indosinergi Utama yang telah berkecimpung dan telah berpengalaman memberikan pelatihan pada berbagai bidang terkait komunikasi, pelayanan prima, sikap mental, pengembangan diri dan lain-lain.

Kegiatan yang berlangsung sehari penuh disambut antusias oleh seluruh personil Polres Bukittinggi yang mengikuti pelatihan.

"Kita tingkatkan apa yang telah kita capai sebagaimana telah dilaksanakan survei eksternal yang bekerjasama dengan STAIN Kota Bukittinggi," tambah Dody.

Diketahui Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) terhadap unit pelayanan yang ada di Polres mencapai hasil sangat baik sebesar 96 menurut survei STAIN.

"Pelatihan ini kita tujukan untuk apa yang telah baik tersebut menjadi lebih baik lagi, atau dengan kata lain menyempurnakan apa yang yang telah ada," tambah Dody.

Peningkatan kualitas layanan juga sebagai bentuk upaya yang dilakukan Polres Bukittinggi dalam menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).***2***