Disaat Wapres K. H. Ma'ruf Amin berkunjung ke pariaman, sebanyak ini warga Pariaman akan vaksinasi massal

id berita pariaman,berita sumbar,wapres

Disaat Wapres K. H. Ma'ruf Amin berkunjung ke pariaman, sebanyak ini warga Pariaman akan vaksinasi massal

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Pariaman, Sumbar, Nazifah. (Antarasumbar/Aadiaat M. S.)

Peserta akan divaksin di sana berasal dari berbagai unsur, ada dari Kamar Dagang Indonesia, Majelis Ulama Indonesia, Badan Amil Zakat Kota Pariaman dan guru,
Pariaman (ANTARA) - Sebanyak 500 orang warga Kota Pariaman, Sumatera Barat akan mengikuti vaksinasi massal saat kunjungan Wakil Presiden (Wapres) K. H. Ma'ruf Amin dalam rangka peresmian Pasar Rakyat Pariaman pada Selasa (6/4).

"Nanti Wapres akan meninjau pelaksanaan vaksinasi yang lokasinya di Puskesmas Kurai Taji," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Pariaman, Nazifah di Pariaman, Senin.

Ia mengatakan lokasi yang dikunjungi oleh Wapres tersebut merupakan salah satu dari 10 fasilitas kesehatan yang dijadikan tempat pelaksanaan program vaksin di Pariaman.

Ia menyampaikan jumlah peserta yang akan divaksinasi di lokasi yang dikunjungi oleh Wapres dibatasi yaitu sebanyak 50 orang sedangkan di ruangan vaksin jumlah orangnya hanya 13 orang.

"Peserta akan divaksin di sana berasal dari berbagai unsur, ada dari Kamar Dagang Indonesia, Majelis Ulama Indonesia, Badan Amil Zakat Kota Pariaman dan guru," katanya.

Nazifah mengatakan pihaknya juga mengupayakan vaksinasi secara massal karena dinilai lebih efektif dalam merealisasikan pelaksanaan program vaksin.

Untuk pelaksanaan kunjungan Wapres ke Pariaman, lanjutnya pihaknya menyiapkan ICU di lokasi vaksinasi dan Pasar Rakyat Pariaman.

Ia menegaskan kunjungan Wapres ke Pariaman menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dan untuk mewujudkannya pihaknya juga membagikan masker untuk pengunjung dan pedagang Pasar Rakyat Pariaman.

Sebelumnya, Wapes RI, K. H. Ma'ruf Amin dijadwalkan akan mengikuti tiga kegiatan di Kota Pariaman, Sumatera Barat pada Selasa (6/4) mulai dari meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19, meresmikan Pasar Rakyat Pariaman, dan penanaman pohon di pantai.

"Ada tiga lokasi yang akan dikunjungi dan mudah-mudahan ketiga kegiatan ini lancar," kata Wali Kota Pariaman Genius Umar usai rapat persiapan kegiatan tersebut dengan pihak terkait.

Ia menyebutkan adapun lokasi tiga kegiatan tersebut yaitu pelaksanaan vaksinasi di Puskesmas Kurai Taji, Kecamatan Pariaman Selatan, lalu meresmikan Pasar Rakyat Pariaman di Kecamatan Pariaman Tengah sekaligus peninjauan ke kios pedagang.

Kegiatan selanjutnya yaitu penanaman ratusan jenis pohon di antaranya pinago dan ketapang laut di Pantai Desa Taluak, Kecamatan Pariaman Selatan guna mengurangi dampak abrasi pantai dan tsunami.