Kembangkan Geopart Talamau, masyarakat Giri Maju diedukasi

id berita pasaman barat,berita sumbar,geo

Kembangkan Geopart Talamau, masyarakat Giri Maju diedukasi

Tim Geopark Talamau Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat menyosialisasikan Geopart Talamau kepada masyarakat Nagari Persialan Giri Maju Kecamatan Luhak Nan Duo agar masyarakat mengerti dan mendukung Geopart Talamau. (Antarasumbar/Altas Maulana)

Geopark bukan hanya semata menjaga kelestarian alam dan sebagai objek konservasi wisata saja namun juga sasarannya adalah bagaimana meningkatkan taraf hidup masyarakat,
Simpang Empat (ANTARA) - Tim Geopark Talamau Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat menyosialisasikan Geopart Talamau kepada masyarakat Nagari Persialan Giri Maju Kecamatan Luhak Nan Duo.

"Sosialisasi ini penting dilakukan sehingga masyarakat mengerti apa itu Geopart Talamau," kata Ketua Harian Geopark Talamau, Roby ZR di Simpang Empat, Kamis.

Ia mengatakan Geopark Talamau adalah salah satu daerah yang telah dipersiapkan dan ditetapkan dengan disertifikasi oleh Kementerian Parawisata sebagai Geopark Nasional.

Menurutnya georpark atau taman bumi telah menjadi konsep wisata baru yang saat ini tengah dikembangkan oleh pemerintah melalui Kementerian Pariwisata termasuk juga Pemprov Sumbar dan Kabupaten Pasaman Barat.

Konsep geopark, katanya mengacu pada pengembangan kawasan yang memberikan pengaruh terhadap konservasi, edukasi, dan muaranya pada peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat.

"Geopark bukan hanya semata menjaga kelestarian alam dan sebagai objek konservasi wisata saja namun juga sasarannya adalah bagaimana meningkatkan taraf hidup masyarakat," ujarnya.

Ia menyebutkan konsep pengembangan kawasan wisata alam dengan prinsip konservasi, edukasi, dan pemberdayaan masyarakat melalui pariwisata kini tengah menjadi perhatian masyarakat dunia.

Semua negara berusaha menjaga dan meningkatkan kualitas geopark dalam upaya memenangkan persaingan bisnis pariwisata global.

"Jika produk pariwisata suatu negara tidak menerapkan prinsip-prinsip ramah lingkungan, maka akan ditinggalkan wisatawan," ujarnya.

Berdasarkan hal itu maka saat ini Sumbar dan khususnya Pasaman Barat sedang berusaha mengembangkan potensi wisata geopark dengan melirik ciri khas yang ada di daerah tersebut.

Ia menjelaskan geopark Talamau saat ini sedang gencar-gencarnya mempersiapkan diri agar bisa menjadi bagian dari Geopark Unesco Global Geopark (UGG).

Pihaknya sangat mengharapkan dukungan semua pihak dan ini mutlak diperlukan. Sebab untuk mencapai hal tersebut banyak persyaratan yang harus dipenuhi.

Upaya ke arah itu saat ini sedang kita lakukan dengan melibatkan semua pihak agar ke depan bagaimana masyarakat merasa ikut memiliki dan menjadi bagian dari pertumbuhan atau peningkatan sebagai pelaku destinasi majunya wisata di daerahnya.

Roby mengatakan secara keindahan destinasi wisata di Pasaman Barat khususnya di Giri Maju ini tidak diragukan lagi.

Kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh tim geopark Talamau di Giri Maju dihadiri oleh perwakilan masyarakat dan Gabungan Kelompok Tani yang ada di Giri Maju.

Masyarakat Giri Maju sepakat membentuk Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Talang Perindu untuk mendukung Geopart Talamau.***1***