Bupati Agam kembangkan destinasi wisata di tiga lokasi

id Bupati Agam

Bupati Agam kembangkan destinasi wisata di tiga lokasi

Pasangan Bupati Agam. (ANTARA SUMBAR/ist)

Lubuk Basung (ANTARA) - Bupati Agam, Sumatera Barat Andri Warman bakal mengembangkan destinasi wisata unggulan di tiga lokasi dalam meningkatkan kunjungan yang berdampak terhadap ekonomi masyarakat setempat.

"Pengembangan pariwisata itu sudah menjadi program saya menjadi bupati dan saya targetkan bakal terwujud selama memimpin Agam," katanya.

Ia mengatakan, objek wisata itu dibangun di Kecamatan Canduang, Matur, Tanjungraya dan Tanjungmutiara.

Di Kecamatan Canduang, tambahnya, bakal dikembangkan untuk wisata taman safari.

Sedangkan Kecamatan Matur dan Tanjungraya dibangun kereta gantung dari Puncak Lawang ke Linggai Park.

Pengunjung bisa menikmati keindahan Danau Maninjau dari ketingihan menggunakan kereta gantung, membuat pusat kuliner asli daerah dan atraksi lainnya.

"Kereta gantung sudah dicanangkan dibangun semenjak mantan Bupati Agam Aristo Munandar dan telah dibuat perencanaanya," katanya.

Sementara di Kecamatan Tanjungmutiara membangun objek wisata pantai seperti, Pantai Gandoriah di Kota Pariaman, Pantai Air Manis di Padang, Pantai Corocok di Kabupaten Pesisir Selatan.

“Kita punya potensi, mengapa tidak dikembangkan dan meniru demi kebaikan itu tidak masalah,” katanya.

Untuk mewujudkan destinasi itu, kata bupati yang dilantik tiga hari lalu membutuhkan dukungan dari semua pihak.

Selain itu, ia akan mengaet investor untuk mau berinvestasi di daerah itu dan melakukan pelebaran jalan ke lokasi tersebut.

"Saat ini saya sudah melakukan komunikasi dengan beberapa investor," katanya. (*)