Damkar Payakumbuh telah berikan 271 layanan pada 2020

id berita payakumbuh,berita sumbar,damkar

Damkar Payakumbuh telah berikan 271 layanan pada 2020

Kepala Satpol PP-Damkar Payakumbuh Devitra. (Antarasumbar/Akmal Saputra)

Adapun layanan tersebut meliputi kebakaran, penggelontoran berupa pembersihan drainase, pasar, bekas banjir dan lingkungan. Selanjutnya evakuasi ular, evakuasi sarang tawon, sosialisasi dan penyelamatan,
Payakumbuh (ANTARA) - Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP-Damkar) Kota Payakumbuh, Sumatera Barat mencatat total pelayanan dari awal 2020 yang telah dilakukan oleh bidang Damkar sampai dengan Selasa (29/12) sebanyak 271 layanan.

Kepala Satpol PP-Damkar Payakumbuh, Devitra di Payakumbuh, Selasa, mengatakan layanan yang diberikan tidak hanya memadamkan kebakaran tapi termasuk evakuasi hewan berbisa.

"Adapun layanan tersebut meliputi kebakaran, penggelontoran berupa pembersihan drainase, pasar, bekas banjir dan lingkungan. Selanjutnya evakuasi ular, evakuasi sarang tawon, sosialisasi dan penyelamatan," kata dia.

Ia menyebutkan rincian data dari 271 layanan tersebut, yakni 70 kasus kebakaran, 51 penggelontoran, 38 evakuasi ular, 73 evakuasi sarang tawon, 23 sosialisasi dan 16 kali penyelamatan.

"Bahkan, pemadaman kebakaran yang mereka lakukan tak hanya di wilayah Kota Payakumbuh saja, namun juga di daerah tetangga," ujarnya.

Ia mengatakan jumlah 271 layanan tersebut sudah meningkat dari tahun sebelumnya. Pada 2018 jumlah layanan hanya 168, sementara pada tahun 2019 lalu jumlah layanan menurun 156.

Ia mengatakan selain karena peningkatan jumlah laporan, kenaikan jumlah layanan tersebut karena sudah banyak warga yang tau kalau damkar tidak hanya berfungsi sekedar memadamkan api.

"Namun, ada banyak lagi tugas menyelamatkan jiwa dan kemanusiaan yang mereka lakukan," katanya.

Ke depan, pihaknya akan menambah sarana dan prasarana penyelamatan agar proses penyelamatan dapat terus kondusif dan terjadi transformasi tugas penyelamatan.

Ia mengatakan warga harus memaksimalkan fungsi damkar sebagai penyelamat jiwa di Payakumbuh dari bencana yang bisa saja terjadi dengan memencet tombol panik di aplikasi polisiku Polres Payakumbuh atau menelpon ke nomor 0752-92913.

“Kami siap melayani dengan sepenuh hati, namun kami berharap masyarakat jangan jadikan nomor telepon ini untuk dihubungi iseng-iseng, karena ini menyangkut nyawa manusia, bisa dilacak nomornya,” katanya.