Payakumbuh Bangun Trotoar Ramah Lansia dan Ibu Hamil

id Payakumbuh Bangun Trotoar Ramah Lansia dan Ibu Hamil

Payakumbuh, (ANTARA) - Dinas PU Kota Payakumbuh, Sumbar, akan membangun trotoar ramah lansia dan ibu hamil sepanjang 500 meter di sisi selatan Jalan Sukarno-Hatta Payakumbuh. Jalan ini dimulai dari pertigaan SMPN 4 di Pakan Sinayan Koto nan Ampek, Kecamatan Payakumbuh Barat sampai menuju Simpang Balai Panjang. Sebelumnya, trotoar hanya ada di sisi utara jalan. Kepala Dinas PU Payakumbuh Muswendri Evites didampingi Kabid Bina Marga Zul Arman, Jumat (17/5) di Balaikota Payakumbuh, mengatakan pembangunan trotoar itu dilaksanakan dengan menggunakan anggaran dari provinsi. "Menurut informasi dari Balai Prasarana Jalan Provinsi Sumbar, pekerjaan itu akan dimulai menjelang puasa Ramadhan nanti," kata Muswendri. Kabid Bina Marga Zul Arman menambahkan, trotoar yang dibangun tersebut dibuat ramah bagi lansia dan ibu hamil. "Fisik trotoar yang dibangun tidak mendaki dan menurun, seperti trotoar-trotoar yang ada di beberapa ruas jalan lainnya di dalam kota. Trotoar ini akan menjadi percontohan bagi daerah lain di Sumbar," kata dia. Di bagian lain diinformasikan, trotoar sisi utara di jalan yang sama, dari Simpang Kejaksaan menuju kantor Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga yang rusak, juga tengah dikerjakan perbaikannya. Pekerjaan tersebut dilakukan dengan menggunakan anggaran APBD Payakumbuh. (**/mko/wij)